Ini Cara Merawat Kelinci Australia Lengkap Dengan Harga Jual dan Cara Ternaknya, Dijamin Cuan!
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Minggu, 13 November 2022 19:07 WIB
ORBITINDONESIA – Berikut ini cara merawat Kelinci Australia, hewan berbulu tebal dan halus serta mempunyai bobot yang besar dan punya nilai jual tinggi di pasaran.
Tak hanya cara merawat Kelinci Australia, dalam artikel ini kamu juga akan menemukan cara ternak Kelinci Australia agar bisa dijual dengan nilai yang tinggi.
Sejak dulu kelinci selalu menjadi hewan yang banyak sekali digemari terutama oleh anak-anak, terlebih Kelinci Australia yang memiliki bentuk lucu dan menggemaskan.
Kelinci Australia atau Australian Rabbit identik dengan bobotnya yang besar bahkan dapat terus tumbuh hingga beratnya mencapai 7 kg.
Baca Juga: Wajib Dicoba! 8 Olahan Kuliner Berbahan Dasar Daging Kelinci yang Nikmat
Oleh karena bobotnya yang lumayan besar dan rasa dagingnya yang lezat, tidak sedikit masyarakat membudidayakannya sebagai kelinci potong.
Selain itu daging kelinci Australia memiliki kualitas tinggi dan berkadar lemak rendah, hal itu seolah menjadi berita baik bagi para penyantap makanan berkadar lemak rendah.
Pada dasarnya, beternak kelinci Australia tidaklah sulit karena untuk pakan kelinci ini sangat mudah didapatkan. Lalu bagaimana sebenarnya cara beternak kelinci Australia?
Berikut ini cara dan tahapan ternak Kelinci Australia: