DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Majalah Tempatnya Bekerja Tutup, Lelaki Asal Blitar Ini Pilih Jadi TKI dan Sekarang Jadi Pengusaha Sukses

image
Memeh si Mantan TKI Asal Blitar, Jawa Timur yang Menjadi Pengusaha Sukses.

ORBITINDONESIA - Banyak tenaga kerja Indonesia (TKI) maupun tenaga kerja wanita (TKW) menghabiskan waktu bertahun-tahun di negeri orang, tapi ketika pulang kampung mereka tidak membawa hasil apa-apa.

Kali ini ORBITINDONESIA membeberkan tentang tips agar menjadi pekerja migran yang cukup satu kali kontrak kerja (tiga tahun kerja) lalu pulang kampung menjadi pengusaha sukses.

Kisah ini diambil dari unggahan video youtube @TKI Taiwan. Nama TKI itu adalah Memeh asal Blitar, Jawa Timur.

Baca Juga: Hasil Liga Champions 2022/2023: Fantastis Hujan Gol

Sebelum berangkat ke Taiwan, Memeh awalnya berprofesi sebagai wartawan majalah. Setelah tempat berkerjanya tutup, Memeh memutuskan untuk menjadi TKI di Taiwan.

Lelaki pemalu ini berangkat menjadi TKI tahun 2015. Ia hanya menandatangani satu kali kontrak kerja. Setelah itu ia pulang kampung dan menjadi pengusaha sukses.

Menurut Memeh, kuncinya adalah hemat. Jangan menghamburhamburkan uang untuk membeli barang yang tidak perlu.

Memeh menabung uang hasil kerjanya dan menginvestasikannya dalam bentuk tanah dan membangun usaha ternak burung puyuh.

Baca Juga: Kemenag Minta Hari Santri 2022 Menjangkau Semua Kalangan dan Menjawab Berbagai Isu

Uang yang ia investasikan itu dalam perjalanan waktu memiliki nilai berlipat ganda.

Memeh sekarang mempunyai 8.000 ekor burung puyuh. Seekor burung puyuh tiga kali bertelur dalam sehari.

Berarti dalam sehari, burungnya bertelur 2.400 butir. Dengan harga Rp34.000 per kilo (berisi 90 butir telur), pendapatannya mencapai Rp900-an ribu dalam sehari.

Dengan penghasilan sebesar itu, Memeh bisa membangun rumah, membeli mobil, sepeda motor sport.

Baca Juga: Ketua PIS Ade Armando Desak Pembatalan Kewajiban Berjilbab Bagi Siswi Sekolah Negeri dan PNS

Ia juga berencana membeli tanah tentangganya dalam rangka meluaskan usaha burung puyuhnya.

Unggahan video ini memperoleh banyak komentar dari netizen. Netizen mengaku kagum dengan perjuangannya. Mereka juga bertanya tentang cara ternak burung puyuh agar sukses di kolom komentar youtube @TKI Taiwan: 

“Cara daftarnya gimana ya kakak untuk jadi TKI di sana? Apakah bisa bantu? Kata Si***.

“Mantap kawan,” kata Abu***.

Baca Juga: Jadwal Liga 1: Arema FC Melawan PSS Sleman Disiarkan Indosiar Jumat Malam

“Kapan nyong bisa kaya kiye?” kata Yar***.

“Kapan aku bisa begitu?” kata Puc***.

“Kalo ke Taiwan harus bisa Bahasa Taiwan ya?” kata Den***.

“Cara kerja di Taiwan gimana bang?” kata Inf***.

“Gaji di sana berapa,” kata Agu***. ***

Halaman:

Berita Terkait