DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Lukman Sardi Nongol Sebentar dalam Film Autobiography: Ini Karakter Pentingnya

image
Lukman Sardi ikut andil dalam film Autobiography

ORBITINDONESIA- Lukman Sardi kedapatan ikut andil dalam film Autobiography garapan sutradara Makbul Mubarak.

Lukman Sardi mengungkapan banyak hal menarik saat dia berperan di film Autobiography suspense thriller dalam menjalankan karakternya meski dengan sedikit adegan.

Dalam Autobiography, film panjang pertama garapan sutradara Makbul Mubarak itu, Lukman Sardi berperan sebagai polisi bernama Soewito.

Baca Juga: Film Autobiography Bawa Angin Segar Lewat Genre Suspense Thriller Wajib Banget Kamu Tonton Karena Ini!

Sebagai informasi film Autobiography sedang tayang di bioskop mulai 19 Januari 2023.

Saat menyetujui memerankan tokoh tersebut, sang aktor mengaku bahwa ia melihat Autobiography memiliki cerita yang kuat sehingga baginya, jumlah adegan bukanlah masalah.

"Pada saat aku baca sebuah film, bukan berapa banyak karakternya muncul, tapi bagaimana cerita film ini sangat kuat dan buat aku ada yang bisa aku eksplor," ungkap Lukman Sardi.

Baca Juga: Dikabarkan Henry Cavill tidak Perankan Superman Lagi, Sutradara James Gunn: Ini belum Waktunya

Menurut Lukman Sardi, Soewito merupakan seorang petugas yang tetap pada pendirian untuk menjalankan tugas seperti biasanya meski menyadari ada hal-hal yang tampak tidak beres.

"Buat aku ini jadi eksplorasi yang menarik karena ada sebuah karakter yang sebenarnya dia punya kapabilitas untuk melakukan banyak hal dari sisi hukum, tapi dia memilih diam di tengah-tengah. Itu yang justru menarik buat aku pribadi dan kalau kita lihat di sekitar kehidupan, pasti ada orang-orang yang seperti itu," papar Lukman.

"Makanya, bukan masalah banyak atau tidak (adegan). Tapi ketika satu karakter ditaruh di satu tempat, di satu cerita, berarti dia penting dan punya makna," jelasnya.

Baca Juga: TERUNGKAP! Karakter di Anime Tokyo Revengers yang bisa Melakukan Time Travel selain Takemichi

Film Autobiography bercerita tentang pemuda bernama Rakib yang bekerja sebagai pengurus rumah tangga tunggal di sebuah rumah kosong milik pensiunan jenderal bernama Purna.

Setelah Purna kembali ke rumah untuk kampanye pemilihan bupati, Rakib menjadi sangat terikat dengan lelaki tua itu.

Suatu hari, poster pemilihan Purna ditemukan rusak. Rakib pun melacak pelakunya. Aksinya itu kemudian memicu rantai kekerasan.

Selain Lukman Sardi, film yang sebelumnya berhasil meraih penghargaan dari berbagai festival nasional dan internasional itu juga dibintangi oleh Kevin Ardilova, Arswendy Bening Swara, Yusuf Mahardika, Rukman Rosadi, Yudi Ahmad Tajudin, Haru Sandra, dan mendiang Gunawan Maryanto.***

Berita Terkait