DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Shin Tae Yong Minta Maaf Usai Timnas Indonesia Kalah Dari Vietnam di SemiFinal Piala AFF 2022

image
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong minta maaf karena tak bisa bawa tim melaju ke final Piala AFF 2022.

"Masih banyak pekerjaan yang harus saya lakukan untuk memajukan sepak bola Indonesia," ujar pria yang akrab disapa coach Shin itu.

Sejauh ini masih belum ada pencapaian terbaik yang dapat diberikan oleh Shin Tae Yong bagi pecinta sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Jadi Korban KDRT, Venna Melinda Bukan Orang Sembarangan, Pernah Wakili Indonesia di Ajang Miss Universe 1994

Kiprahnya saat menangani Timnas Indonesia mulai dari level senior, U23, dan U20 pun masih belum ada satu gelar pun yang diraihnya.

Raihan terbaiknya selain runner-up Piala AFF 2020 adalah mengantar Timnas Indonesia melaju ke putaran final Piala Asia 2023 setelah absen selama 16 tahun.

Pencapaian di Piala AFF 2022 ini pun menjadi penurunan buat Timnas Indonesia.

Baca Juga: Siap Berikan Pekerjaan dan Gaji Rp10 Juta ke Tiko, John LBF: Dia Anak Luar Biasa

Pada edisi 2020, Skuad Garuda setidaknya bisa lolos ke babak final meski dibantai Thailand 2-6 secara agregat.***

Halaman:
1
2

Berita Terkait