DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Gila! Jadi Film Termahal di Dunia, Avatar The Way of Water Geser Fast X, Avenger dan Pirates of the Caribbean

image
Avatar The Way of Water kini jadi Film Termahal di dunia, menggeser Fast X, Avenger: End Game, dan Pirates of the Caribbean: On Stranger Tides.

ORBITINDONESIA - Baru-baru ini sebuah laporan menyebutkan bahwa anggaran pembuatan film Avatar The Way of Water menjadikannya sebagai film termahal di dunia.

Kesuksesan film Avatar The Way of Water sebagai Film termahal yang pernah dibuat tentu tak lepas dari segenap teknologi yang digunakan serta para pemeran di dalamnya.

Dengan adanya kabar bahwa film Avatar The Way of Water sebagai Film termahal di dunia menegaskan banyak pihak yang selama ini berspekulasi terkait anggaran pembuatannya.

Baca Juga: Fast and Furious 10 Alias Fast X Bakal Jadi Film Termahal Ketiga Sepanjang Sejarah!

Laporan The Hollywood Reporter mengonfirmasi kabar tersebut dengan mengungkap nilai anggaran film Avatar 2 yang sangat fantastis.

Mengingat sekual Avatar ini memang menggabungkan penampilan para aktornya dengan CGI yang sangat canggih, sebenarnya tidak aneh jika anggarannya sangatlah besar.

Sebelumnya sempat dirumorkan bahwa film Avatar 2 ini telah menghabiskan anggaran sekitar 250 juta dolar Amerika.

Terlebih sang sutradara James Cameron, terkenal sangat totalitas dalam menggarap setiap filmnya, tanpa terkecuali Avatar 2 yang menghadirkan keindahan dari Planet Pandora.

Baca Juga: Cerita di Balik Kesuksesan Pembuatan Film Avatar: The Way of Water, Ada Teknologi Canggih Senilai Rp 350 Juta

Halaman:
1
2

Berita Terkait