DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Piala Dunia 2022 : Fakta Menarik dari Kroasia Melawan Jepang

image
Berikut ini fakta menarik seputar pertandingan 16 besar Piala Dunia 2022 antara Kroasia melawan Jepang

 

ORBITINDONESIA – Timnas Kroasia berhasil lolos ke babak perempat final Piala Dunia 2022 setelah singkirkan Jepang.

Luka Modric cs menang adu penalti 3-1 setelah bermain imbang 1-1 di waktu normal hingga perpanjangan waktu. Jepang lebih ungguul berkat gol Daizen Maida dua menit sebelum turun minum, namun Ivan Perisic menyamakan kedudukan pada menit ke-55.

Jepang untuk keempat kalinya gagal tembus perempat final setelah Piala Dunia 2002, 2010 dan 2018. Pada Edisi 2010 timnas Jepang kalah dari Paraguay lewat adu penalti di babak 16 besar.

Baca Juga: Tersingkir Lewat Drama Adu Penalti Lawan Kroasia, Jepang Belum Lepas Dari Kutukan Babak 16 Besar Piala Dunia

Berikut fakta menarik seputar pertandingan Kroasia melawan Jepang yang patut disimak antara lain

1. Kroasia memenangkan tiga adu penalti terakhir di Piala Dunia (vs Jepang di 2022, vs Denmark dan Rusia di 2018).

2. Ivan Perisic telah mencetak gol dalam tiga Piala Dunia terakhir, menyamai prestasi Lionel Messi, Cristiano Ronaldo dan Xherdan Shaqiri.

3. Ivan Perisic telah mencetak 10 gol yang terbagi di Piala Dunia dan Piala Eropa, menjadikannya pemain tersubur di timnas Kroasia.

4. Hanya tiga kiper yang melakukan tiga penyelamatan penati di satu Piala Dunia, mereka adalah Ricardo (vs Inggris pada 2006), Danijel Subasic (vs Denmark pada 2018), Dominik Livakovic (vs Jepang pada 2022).

5. Assist dua gol di pertandingan Jepang vs Kroasia diciptakan dua mantan bek Southampton: Maya Yosida dan Dejan Lovren. ***

Berita Terkait