Hasil Liga 1: Di Kandang PSS Sleman, Willem Jan Pluim Menangkan PSM Makassar
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Minggu, 24 Juli 2022 07:44 WIB
ORBITINDONESIA – Willem Jan Pluim membawa PSM Makassar mengalahkan PSS Sleman 2-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada liga 1 2022-2023 Sabtu 23 Juli 2022.
Gol kemenangan PSM Makassar dicetak oleh Willemam Jan Pluim di menit ke-17 dan ke-28.
Sedangkan gol PSS Sleman dicetak oleh Dedy Gusmawan di menit ke-85.
Begitu pertandingan dimulai, PSS Sleman dan PSM Makassar bertanding menggunakan tempo cepat.
Pertandingan menjadi panas ketika ribuan pendukung PSS Sleman di kandang mereka bernyanyi dan berteriak-teriak memberi dukungan kepada timnya.
PSS Sleman yang bermain menyerang total di babak kedua tak mampu menyudahi pertandingan dengan kemenangan. Mereka hanya bisa membuat satu gol sehingga skor akhir 2-1 untuk PSM Makassar.
Kemenangan ini membawa PSM Makassar di peringkat 2 klasemen sementara, sedangkan PSS Sleman di peringkat 16 dari 18 tim di liga 1.