DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Iran Junior Bawa Madura United Menjauhi Zona Degradasi Usai Seruduk Arema FC

image
Iran Junior usai mencetak gol ke gawang Arema FC. (Instagram @madura united)

Terbukti, dua menit berselang setelah babak kedua dimulai, skuad dengan julukan Laskar Sapeh Kerrab itu mencetak gol.

Gol tunggal pada laga tersebut terjadi pada menit ke-47 melalui tendangan keras Iran Junior.

Pemain dengan nomor punggung 10 itu berhasil melewati beberapa pemain Arema hingga melesatkan tendangan tepat di tengah gawang yang tak bisa diantisipasi kiper tuan rumah Lucas Frigeri.

Baca Juga: Madura United Terkapar di Kandang Svay Rieng di Stadion Nasional Marodok Techo Phnom Penh

Arema berusaha mengejar ketertinggalan dengan membangun serangan.

Namun, hingga peluit panjang ditiup wasit tanda pertandingan berakhir, skor keunggulan berpihak kepada tim tamu, Madura United.

Susunan pemain

Baca Juga: Jadwal Liga 1 2024/2025: Persebaya Surabaya Melawan Madura United Disiarkan Oleh Indosiar dan Vidio Sabtu Malam

Arema FC: Lucas Frigeri (kiper), Sneyder Munoz, Arkhan Fikri, Charles Lokoli Ngoy, Samuel Balinsa, Achmad Maulana Syarif, Choi Bokyun, Dedik Setiawan, Salim Akbar, Johan Ahmat, Farizi, Dalberto Luan Belo

Pelatih Kepala: Jose Manuel Gomes da Silva

Madura United: Miswar Saputra Nurdin, Pedro Monteiro, Iran da Junior, Luiz Marcelo, Muhammad Kamaluddin, Ibrahim Sanjaya, Taufany Muslihuddin, Taufik Hidayat, Ahmad Rusadi, Brayan Edinson Angulo, Miljan Skrbic

Baca Juga: Diterkam Persebaya Surabaya di Stadion Bung Tomo, Madura United Gagal Menjauh dari Zona Degradasi

Pelatih Kepala: Angel Alfredo Vera.***

Halaman:

Berita Terkait