UNRWA: 90.000 Warga Palestina Mengungsi di 115 Lokasi di Seluruh Gaza
- Penulis : Mila Karmila
- Senin, 21 April 2025 04:00 WIB

ORBITINDONESIA.COM - Badan PBB untuk Pengungsi Palestina (UNRWA) pada Ahad, 20 April 2025, mengumumkan bahwa saat ini pihaknya mengoperasikan 115 pengungsian di seluruh Jalur Gaza yang menampung lebih dari 90.000 warga Palestina.
Melalui unggahan di platform X, UNRWA memperingatkan bahwa situasi kemanusiaan yang memburuk di Gaza semakin parah di tengah gempuran dan pengepungan yang dilakukan penjajah Israel.
Aksi Israel tersebut, kata UNRWA, mencegah masuknya bantuan kemanusiaan dan pasokan komersial ke wilayah kantong tersebut.
Baca Juga: UNRWA: Lebih dari 142.000 Warga Palestina Mengungsi Pasca Gencatan Senjata Gaza
PBB memperkirakan bahwa sekitar 420.000 orang kembali mengungsi sejak gencatan senjata pada 18 Maret runtuh, yang semakin membebani layanan kemanusiaan yang sudah kewalahan.***