DECEMBER 9, 2022
Olahraga

Liga 1 2024/2025: Arema FC Naik Peringkat Usai Gebuk Tamu Mereka Persita Tangerang

image
Pemain sepak bola Arema FC Dalberto Luan dan Julian Guevara berduel dengan pemain Persita Tangerang Javlon Gusyenov di Stadion Soepridadi, Kota Blitar, Jawa Timur, Selasa 3 Desember 2024. (ANTARA/HO-Arema FC)

ORBITINDONESIA.COM - Arema FC naik peringkat klasemen sementara usai menang 3-0 melawan tamu mereka Persita Tangerang di pekan kedua belas Liga 1 2024/2025 di Stadion Soepriadi Kota Blitar, Jawa Timur, Selasa 3 Desember 2024 sore.

Arema FC langsung tampil penuh menyerang Persita Tangerang yang dikawal duo Charisma Fathoni dan Javlon Guseynov.

Aliran bola dari kaki ke kaki yang diperagakan Arema FC membuat pemain Persita Tangerang kerepotan dalam memutus serangan.

Baca Juga: Liga 1 2024/2025: Arema FC Gebuk Tuan Rumah Barito Putera

Arema FC mencetak gol di pengujung babak pertama atau tepatnya pada menit 45+4 melalui Dedik Setiawan. Skor 1-0 untuk tuan rumah.

Di babak kedua, Arema FC menguasai jalannya pertandingan.

Pemain Arema FC tampil mendominasi dengan memeragakan skema permainan yang sama dengan babak pertama, mengausai bola dipadukan umpan terobosan cepat ke arah sisi sayap kanan dan kiri.

Baca Juga: Liga 1 2024/2025: Madura United Melawan Arema FC Disiarkan Oleh Vidio Kamis Sore

Arema FC menambah keunggulan melalui sontekan Dalberto Luan di menit ke-51. Pemain asal Brasil itu memenangkan adu lari dengan pemain belalang Persita Tangerang.

Tepat ketika berhadapan satu lawan-lawan dengan kiper Persita Igor Rodrigoues, Dalberto Luan melepaskan tendangan mendatar yang langsung masuk ke gawang Persita Tangerang. Papan skor pun berubah 2-0 untuk Arema FC.

Tambahan gol itu semakin membuat Arema FC merajalela menggempur lini pertahanan lawan.

Baca Juga: Liga 1 2024/2025: Menang di Kandang Madura United, Arema FC Naik Klasemen Sementara

Arema FC memperbesar keunggulan menjadi 3-0 melalui pemain pengganti Charles Lokolingoy di menit ke-90+6.

Halaman:

Berita Terkait