DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

5 Fakta Menarik Film Hotel Mumbai yang Berdasarkan Tragedi Berdarah Serangan Kejam Teroris di India

image
Poster film Hotel Mumbai yang rilis pada 2018. (istimewa)

ORBITINDONESIA.COM - Film Hotel Mumbai merupakan salah satu film terbaik yang rilis pada tahun 2018 lalu.

Film Hotel Mumbai yang kisahnya diangkat dari peristiwa nyata di India itu mendapat banyak pujian dan animo dari pecinta film di seluruh dunia.

Diramaikan oleh banyak aktor dan aktris ternama, film Hotel Mumbai sukses meraih berbagai nominasi dan penghargaan di antaranya dari Australian Cinematographers Society, Film Critics Circle of Australia Awards, dan Fantasy Filmfest.

Baca Juga: Sinopsis Film Boa vs Python: Pertarungan Ganas Antar Makhluk Purba Tayang di Bioskop Trans TV

Film yang disutradarai oleh Anthony Maras itu juga memiliki sejumlah fakta menarik yang perlu Anda ketahui.

Berikut ini adalah 5 fakta menarik dari film Hotel Mumbai yang harus Anda simak:

1. Terinspirasi dari peristiwa serangan teroris di India tahun 2008

Baca Juga: Sinopsis Film Unlocked, Aksi Orlando Bloom dan Noomi Rapace dalam Perang Melawan Teroris

Seperti yang sudah disinggung di atas, film Hotel Mumbai diangkat dari peristiwa nyata serangan terorganisir dari kelompok teroris pada tanggal 26  - 29 November 2008.

Dihimpun dari berbagai sumber, serangan mematikan mereka dilakukan secara serentak dan cepat di sejumlah lokasi di sekitar kota Mumbai, ibu kota finansial dan kota terbesar di India.

Di antara lokasi yang menjadi sasaran serangan teroris yakni stasiun kereta api Chhatrapati Shivaji Terminus (CST), dua hotel lima bintang yaitu Oberoi/Trident dan Taj Mahal Palace, Kafe Leopold, sebuah restoran yang terkenal di kalangan turis; Rumah Sakit Cama; gedung pusat komunitas Yahudi Mumbai Chabad House, dan sebuah kantor polisi.

Baca Juga: Sinopsis Film The Departed, Kerennya Adu Akting antara Matt Damon dengan Leonardo Dicaprio di Dunia Kriminal

Serangan tersebut menewaskan sedikitnya 188 orang, termasuk 22 warga negara asing. Selain itu, sebanyak 370 orang terluka.

Pelaku serangan tersebut sebanyak 10 orang yang terindentifikasi berasal dari kelompok teroris Lashkar-e-Taiba (LeT).

LeT merupakan kelompok militan Islam terbesar asal Pakistan. 

Baca Juga: Sinopsis film The Hunger Games The Ballad of Songbirds and Snakes: Kisah Epik Masa Muda Coriolanus Snow

Organisasi teroris itu didirikan oleh Hafiz Saeed, Abdullah Azzam, Zafar Iqbal, dan beberapa mujahidin Islam lainnya pada 1990.

Saat melakukan serangan, pelaku dipersenjatai dengan senapan AK-47, pisau, granat, dan berbagai peledak lainnya.

2. Terinspirasi dari film dokumenter

Baca Juga: Sinopsis Film Bel Canto dan Daftar Pemainnya, Kisah Menegangkan Peristiwa Penyanderaan Artis dan Pengusaha Kaya Raya

Film Hotel Mumbai bukan satu-satunya film yang menggambarkan kengerian serangan teroris di India pada November 2008.

Sebelumnya, film bertema sama berjudul Surviving Mumbai dengan format dokumenter rilis pada 2009, atau satu tahun pasca-peristiwa.

Film tersebut berisi rekaman asli dan juga wawancara saksi maupun korban serangan brutal yang menewaskan ratusan orang.

Baca Juga: Daftar Lengkap Pemain dan Sinopsis Film Bel Canto, Ada Julianne Moore hingga Ken Watanabe

3. Dibintangi aktor dan aktris ternama

Film Hotel Mumbai dibintangi oleh banyak aktor dan aktris asal India maupun internasional

Di antaranya Dev Patel, Armie Hammer, Nazanin Boniadi, Anupam Kher, Tilda Cobham-Hervey, Jason Isaacs, Suhail Nayyar, Natasha Liu Bordizzo, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Sinopsis Film Horor Temurun, Kisah tentang Warisan Usaha Produksi Daging Pembawa Bencana

4. Menyabet banyak nominasi dan penghargaan

Sejak dirilis pada 2018, film Hotel Mumbai telah mendapatkan berbagai nominasi dan penghargaan dari banyak ajang apresiasi film.

Total ada 9 penghargaan dan 22 nominasi yang diraih oleh film tersebut. Di antaranya 4 penghargaan dari Australian Cinematographers Society, 6 nominasi dari Film Critics Cirle of the Australia Awards, 1 penghargaan dari Fantasy Filmfest, 1 penghargaan dari Academy of Cinema and Television, dan lainnya.

Baca Juga: Sinopsis Lengkap Film Hotel Mumbai Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV dan Daftar Pemain

5. Pembuatan film menelan ratusan miliar Rupiah

Produksi film Hotel Mumbai menghabiskan anggaran yang tidak sedikit.

Dilansir dari laman IMDb, estimasi dana yang dipakai untuk memproduksi fil.itu adalah sebesar USD17,3 juta atau setara dengan sekitar Rp279 miliar.

Baca Juga: Ringkasan dan Sinopsis Film Hotel Mumbai, Kisah Nyata Serangan Teroris Berdarah Dingin di India yang Tewaskan 188 Orang

Namun, film berdurasi 2 jam 3 menit tersebut mendapatkan keuntungan sekitar USD21 juta atau setara sekitar Rp344,5 miliar.

Itulah 5 fakta menarik seputar film Hotel Mumbai yang perlu Anda ketahui.***

Berita Terkait