Kabar Sedih, Carlos Fortes Dirujuk ke Rumah Sakit di Portugal: Absen Bela PSIS Semarang Sampai Oktober
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Rabu, 31 Agustus 2022 07:15 WIB
Baca Juga: Sisi Humanis Kejaksaan Agung RI Sebagai Langkah Tepat Mencegah Kejahatan
“Dari tim dokter PSIS, kami juga melakukan komunikasi intens dengan Fortes maupun tim medis di sana,” tambah Mufidah.
Manajemen PSIS mendukung langkah peraewatan Fortes di klinik olahraga di Portugal. CEO PSIS, Yoyok Sukawi berharap Fortes segera sembuh dan bertanding membela timnya.
“Mohon doanya kepada dulur-dulur semua supaya Fortes segera sembuh dan dapat merumput kembali,” tutur Yoyok Sukawi.
Carlos Fortes juga mengatakan bahwa ia selama ini selalu didukung dan ditangani dengan baik oleh manajemen maupun tim medis PSIS.
Baca Juga: Rouli Rajagukguk: Srikandi Adhyaksa, Kerangkeng Serigala Koruptor
Dia juga menegaskan bahwa ia tetap bersama PSIS dan menepis kabar bahwa ia sudah keluar dari skuat Laskar Mahesa Jenar.
“Saya juga memohon doa supaya saya lekas pulih dan bersama-sama mengangkat performa tim,” kata Fortes.
Sampai pekan ketujuh Liga 1 2022/2023 bergulir, Carlos Fortes belum pernah bermain dalam dalam pertandingan.
Dan, PSIS Semarang sekarang bercokol di peringkat ke-13 dengan 7 poin dari tuuh kali bertanding, dua kali menang, sekali seri, dan empat kali kalah. ***