DECEMBER 9, 2022
Internasional

Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida Ucapkan Selamat kepada Prabowo Subianto Presiden Tepilih

image
Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida berbicara di KTT ke-26 ASEAN-Jepang di Jakarta, Rabu 6 September 2023. (ANTARA)

ORBITINDONESIA.COM - Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida mengirimkan surat ucapan selamat kepada presiden terpilih Indonesia Prabowo Subianto.

“Perdana Menteri Kishida menyampaikan ucapan selamat atas terpilihnya Bapak Prabowo sebagai presiden periode 2024-2029,” demikian Kedutaan Besar Jepang di Jakarta dalam keterangan tertulisnya, Kamis 21 Maret 2024.

“Ia pun menyampaikan keinginannya untuk mendorong berbagai kerja sama bilateral dan bekerja sama dalam menangani situasi regional maupun internasional,” tambahnya.

Baca Juga: Surya Paloh Beri Selamat ke Prabowo-Gibran, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani: Itu Contoh yang Baik

Surat tersebut dikirimkan Kishida setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden RI Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029.

Komisi Pemilihan Umum menetapkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menjadi pemenang Pilpres 2024 dengan meraih 96.214.691 suara.

Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperoleh 40.971.906 suara.

Baca Juga: Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken Sampaikan Selamat kepada Prabowo Subianto

Ganjar Pranowo-Mahfud Md 27.040.878 mendapatkan suara. ***

Sumber: Antara

Berita Terkait