Ingin Gratiskan Kuota Internet, Ganjar-Mahfud Dapat Dukungan Dari Girlband GM24
- Penulis : Satrio Arismunandar
- Rabu, 10 Januari 2024 12:46 WIB
“Dengan hadirnya ‘girlband’ GM24 menjadi bagian dari kampanye kreatif dan damai yang dilakukan relawan Ganjar-Mahfud. GM24 diharapkan dapat menjadi jembatan yang mengerti kebutuhan GenZ, millenial dan bahkan lintas generasi untuk menggunakan hak suara memilih Ganjar-Mahfud pada 14 Februari 2024 nanti,” ujar Basarah.
Basarah mengatakan, dukungan yang disampaikan relawan JMI yang telah membentuk GM24 dengan rata-rata usia relawan sekitar 17-20 tahun menunjukkan pasangan Ganjar-Mahfud dipercaya oleh pemilih pemula sebagai pemimpin Indonesia yang memiliki visi dan misi yang jelas, dan terutama memikirkan kebutuhan GenZ.
Girlsband GM24 beranggotakan 7 personel asal Bandung, yaitu Denise Yahya Miharja, Katyusha Abigail, Putri Sendira, Maverine Hearti Eltho, Endah Permatasari, Trista Putri Gunadi, dan Reifa Sofianna.
Selain membentuk girlband GM24, relawan JMI juga menulis sebuah lagu berjudul “Langit Cerah” dan membuat video klip untuk kampanye Ganjar-Mahfud yang ditayangkan pertama kali di Rumah Aspirasi Relawan TKRPP.
Video musik GM24 yang membawakan lagu “Langit Cerah” diunggah melalui channel YouTube GM24 dan Tiktok GM24_official. Kampanye kreatif yang dilakukan relawan GM24 dan JMI diharapkan menjadi jawaban untuk menangkal tren kampanye negatif yang mengedepankan fitnah, ujaran kebencian dan berita bohong. ***