DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Glazer Urung Jual Manchester United, Sheikh Jassim Putuskan Mundur Jadi Calon Pemilik Baru

image
Keluarga Glazer urung jual Manchester United, Sheikh Jassim pilih mundur.

ORBITINDONESIA.COMManchester United nampaknya tak akan memiliki pemilik baru dalam waktu dekat usai Sheikh Jassim memutuskan mundur dari bidding.

Mundurnya Sheikh Jassim sebagai calon pemilik baru Manchester United ditengarai terjadi setelah keluarga Glazer urung menjual klub tersebut.

Glazer dikabarkan kembali menaikkan nilai tawar Manchester United hingga kini mendekati angka 6 miliar poundsterling.

Baca Juga: Premier League Resmi Larang Pembelian Klub Pakai Dana Utang Penuh, MU Kian Dekat dengan Sheikh Jassim

Padahal seperti diketahui sebelumnya, Sheikh Jassim sudah menyetujui pembelian 100 persen kepemilikan MU senilai 5 miliar poundsterling.

Bahkan tak hanya dana 5 miliar poundsterling yang sudah disiapkan oleh Jassim, namun juga penawaran untuk pelunasan seluruh utang-utang yang dimiliki klub.

Sheikh Jassim juga berkomitmen untuk menggelontorkan dana tambahan senilai 1,4 miliar poundsterling untuk renovasi stadion dan meningkatkan fasilitas latihan.

Baca Juga: Profil Lengkap Sheikh Jassim, Calon Pemilik Baru Man United: Miliarder Asal Qatar Nih Bos

Namun nampaknya sejumlah penawaran yang disodorkan pihak Qatar tersebut masih belum mampu meyakinkan keluarga Glazer untuk melepas Setan Merah.

Halaman:
1
2

Berita Terkait