DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

MERIAH, Begini Serunya Pembukaan Fandom Super Land di Braga City Walk

image
Meriahnya Opening Fandom Super Land di kawasan Braga City Walk, Bandung.

ORBITINDONESIA.COM - Kawasan Braga City Walk, Bandung, Jawa Barat (Jabar) mendadak meriah pada Sabtu, 9 September 2023 siang.

Alunan musik yang menggema dari United States of Bandung Percussion (USBP) dari atas mobil bak terbuka sukses memancing rasa ingin tahu masyarakat di sekitar lokasi Braga City Walk.

Tidak hanya itu, mobil bak yang "disponsori" komunitas Dramaojol ini diikuti oleh puluhan driver ojol yang saling bernyanyi dan berjoget bersama di kawasan Braga City Walk.

Baca Juga: Man United Sumringah, Rasmus Hojlund Bakal Hemat Bermain di Laga Denmark vs Finlandia di Kualifikasi EURO 2024

Suasana riuh dan meriah pun menyelimuti jalan sekitar Braga saat konvoi tersebut.

Para pengunjung yang berada di sekitar Braga pun dengan cepat ikut serta dalam aksi ini, Mereka berdendang dan berjoget bersama.

Hingga akhirnya, mobil bak yang berisikan pemain perkusi tersebut masuk ke dalam Braga City Walk, menandai dimulainya perhelatan besar Fandom Super Land - Event Komunitas Terbesar di Bandung.

Baca Juga: Pemakaman Jin Ho Gae dan Ayahnya dalam Drakor The First Responders 2 Tampak Sepi Pelayat, Ini Alasannya

Setelah pembukaan yang sangat meriah di luar, rombongan pawai perkusi ini berlanjut ke panggung utama.

Halaman:
1
2
3

Berita Terkait