DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Rekap Hasil Pertandingan Pekan ke 7 dan Daftar Top Skor Sementara Kompetisi BRI Liga 1

image
Berikut ini daftar top skor sementara di kompetisi BRI Liga 1 musim 2023/2024.

ORBITINDONESIA.COM – Pekan ke 7 kompetisi BRI Liga 1 baru saja usai pada Rabu, 9 Agustus 2023, dan jelang pekan ke 8 berikut ini informasi rekap hasil pertandingan lengkap dengan daftar top skor.

Pekan ke 7 BRI Liga 1 ditutup dengan hasil imbang 1-1 antara Persija Jakarta vs Borneo FC, dan RANS Nusantara FC yang sukses permalukan pemuncak klasemen, Madura United dengan skor telak 3-1.

Kejutan demi kejutan terus mewarnai jalannya kompetisi BRI Liga 1 musim 2023/2024, bahkan hingga di pekan ke 7 bebrapa klub besar justru tak mampu bersaing hingga terdampar di dasar klasemen.

Baca Juga: Hanya Mampu Berbagi Angka dengan Borneo FC di Pekan Ke 7, Persija Jakarta Gagal Ke Puncak BRI Liga 1

Berikut ini, informasi rekap hasil pertandingan di pekan ke 7 sebelum besok pada Jumat, 11 Agustus 2023 lanjutan kompetisi memasuki pekan ke 8.

Pada Senin, 7 Agustus 2023, terdapat dua laga yang digelar yakni antara Persita Tangerang vs PSM Makassar dan laga antara Bali United vs Persik Kediri.

Pada laga Persita vs PSM, tuan rumah takluk atas tim tamu dengan skor 0-1. Gol kemenangan Juku Eja sukses dicetak Victor Dethan pada menit ke 90+3'.

Baca Juga: RANS Nusantara FC Sukses Tumbangkan Pemuncak Klasemen BRI Liga 1, Madura United di Pekan ke 7

Laga dilanjutkan dengan pertandingan antara Bali United vs Persik, Gol bagi Serdadu Tridatu dicetak Eber Bessa, sementara Yohanes Pahabol berhasil cetak gol penyeimbang.

Kemudian pada Selasa, 8 Agustus 2023, ada tiga laga yang digelar secara hampir bersamaan, yakni Bhayangkara vs Persebaya, Persikabo vs PSIS, dan Persis vs Persib.

Laga Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga sukses dimenangkan oleh Bajul Ijo dengan skor 1-2.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: PSIS Semarang Pecundangi Arema FC di Pekan ke 7, Septian David Cetak Brace

Sani Rizky membuka keunggulan tuan rumah, yang langsung disamakan oleh Bruno, sementara gol Sho Yamamoto sukses memberi kemenangan pada Persebaya.

Sementara itu Persikabo juga harus menerima kekalahan atas tamunya, PSS Sleman dalam laga yang digelar di Stadion Wibawa Mukti dengan skor 2-3.

Gol bagi Persikabo sukses dicetak Didik Wahyu dan Roni Sugeng. Sementara gol PSS Sleman dicetak Hokky Caraka, Jonathan Bustos, dan Kei Sano.

Baca Juga: Sundulan Eksel Runtukahu Bawa Barito Putera Kalahkan Dewa United FC di Pekan Ke 7 BRI Liga 1

Sedangkan pada laga berikutnya, Persis sukses mengirimkan Persib ke zona degradasi usai memenangi laga dengan skor akhir 2-1.

Kedua gol kemenangan Persis diborong Ramadhan Sananta, sementara itu Persib hanya mampu mencetak gol penghibur oleh Putu Gede.

Kemudian pada hari Rabu, 9 Agustus 2023 ada empat pertandingan yang digelar secara berturut dan bersamaan pada sore dan malam hari.

Baca Juga: Pecundangi Tim Tamu, Persis Solo Kirim Persib Bandung ke Zona Degradasi BRI Liga 1

Keempat pertandingan tersebut yakni Barito vs Dewa, PSIS vs Arema, Persija vs Borneo, dan RANS Nusantara vs Madura United.

Barito Putera sukses menaklukkan Dewa United dengan skor akhir 2-1 dalam laga yang digelar di Stadion Demang Lehman.

Gol kemenangan Barito dicetak oleh Gustavo Tocantins dan Eksel Runtukahu, sementara Dewa hanya bisa membalas lewat gol Egy Maulana Vikri.

Baca Juga: Hasil Pekan ke 7 BRI Liga 1, Gol Cantik Sho Yamamoto Bawa Persebaya Raih Tiga Poin

Pada laga lainnya, PSIS juga sukses taklukkan Arema dengan skor akhir 2-0 dalam laga yang digelar di Satadion Jatidiri.

Septian David Maulana sukses memborong dua gol yang membuat Arema kian terbenam di dasar klasemen sementara kompetisi BRI Liga 1.

Kemudian ada laga Persija Jakarta vs Borneo FC yang berakhir imbang 1-1 bagi kedua tim dalam laga yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga.

Baca Juga: 9 Pemain PSS Sleman Sukses Taklukkan Tuan Rumah Persikabo 1973 di Pekan ke 7 BRI Liga 1

Rizky Ridho yang sumbang gol bagi Persija, sementara gol milik Borneo sukses dicetak oleh Stefano Lilipaly.

Dan terakhir ada laga antara RANS Nusantara vs Madura United yang berakhir dengan kemenangan telak RANS atas tamunya digelar di Stadion Maguwoharjo.

Gol bagi RANS sukses dicetak Tavinho, Mitsuru Maruoka, dan Angelo Meneses. Sedangkan Madura United hanya mampu cetak satu gol lewat Malik Risaldi.

Baca Juga: Penalti Ferry Pahabol Selamatkan Persik Kediri dari Kekalahan Atas Bali United di Pekan Ke 7 BRI Liga 1

Daftar top skor kompetisi BRI Liga 1 hingga pekan ke 7

7 Gol:

Gustavo Almeida (Arema FC)

5 Gol:

Alex Martins (Dewa United)

4 Gol:

Carlos Fortes (PSIS Semarang), Fernando Rodriguez (Persis Solo), Murilo Mendes (Barito Putera), Kenzo Nambu (PSM Makassar), Bruno Moreira (Persebaya Surabaya), Ciro Alves (Persib Bandung), Ramadhan Sananta (Persis Solo), Gustavo Tocantins (Barito Putera), Mitsuru Maruoka (RANS Nusantara FC)

Baca Juga: Gol Kenzo Nambu Bawa PSM Makassar Raih Tiga Angka Atas Persita Tangerang di Pekan ke 7 BRI Liga 1

3 Gol:

Hugo Gomes (Madura United), Crislan Henrique (Bhayangkara FC), Yandi Sofyan (Persikabo 1973), Jefferson Assis (Bali United), Junior Brandao (Madura United), Ryo Matsumura (Persija Jakarta), Tavinho (RANS Nusantara FC)

2 Gol:

Ricky Cawor (PSS Sleman), David da Silva (Persib Bandung), Matheus Pato (Borneo FC), Renan da Silva (Persik Kediri), Ezequiel Vidal (Persita Tangerang), Marko Simic (Persija Jakarta), Kei Sano (PSS Sleman), Paulo Gali Freitas (PSIS Semarang), Leo Lelis (Borneo FC), Francisco Rivera (Madura United),

Esal Sahrul Muhrom (Persita Tangerang), Flavio Silva (Persik Kediri), Bayu Otto (Persik Kediri), Jose Varela (Persikabo 1973), Yohanes Pahabol (Persik Kediri), Jonathan Bustos (PSS Sleman), Egy Maulana Vikri (Dewa United), Septian David Maulana (PSIS Semarang), Stefano Lilipaly (Borneo FC)

Baca Juga: Hasil Pekan ke 6 BRI Liga 1, Gol Beto Goncalves Bawa Madura United Kalahkan PSIS Semarang

1 Gol:

Moussa Sidibe (Persis Solo), Rizky Pora (Barito Putera), Erwin Ramdani (Persikabo 1973), Anderson Nascimento (Persik Kediri), Boubakary Diarra (PSIS Semarang), Muhammad Ragil (Bhayangkara FC), Wahyudi Hamisi (PSS Sleman), Eky Taufik (Persis Solo), Dimitris Kolovos (Dewa United), Terens Puhiri (Borneo FC).

Privat Mbarga (Bali United), Christian Rontini (Persita Tangerang), Lulinha (Madura United), Frendi Saputra (Barito Putera), Bagas Kaffa (Barito Putera), Wiljan Pluim (PSM Makassar), Rachmat Irianto (Persib Bandung), Ezra Walian (Persib Bandung), Ahmad Rusadi (Dewa United), Simen Lyngbo (Persik Kediri).

Baca Juga: Arema FC Babak Belur Dihajar Barito Putera, Singo Edan Kian Terbenam di Dasar Klasemen BRI Liga 1

Jeffeson Vieira (Persik Kediri), Jajang Mulyana (Bali United), Riko Simanjuntak (Persija Jakarta), Muhammad Akbar Arjunsyah (Persija Jakarta), Jihad Ayoub (PSS Sleman), Hasyim Kipuw (Barito Putera), Elias Dolah (Bali United), Ricky Fajrin (Bali United), Victor Dethan (PSM Makassar), Everton (PSM Makassar).

Andy Harjito (PSM Makassar), Marc Klok (Persib Bandung), Kadek Raditya (Persebaya Surabaya), Paulo Victor (Persebaya Surabaya), Abdul Rahman (RANS Nusantara FC), Jacob Mahler (Madura United), David Gonzalez (Persis Solo), Pedrinho (Persikabo), christian Rontini (Persita Tangerang), Ryan Kurnia (Persib Bandung).

Baca Juga: Borneo FC Dipaksa Bermain Imbang Lawan RANS Nusantara FC di Pekan ke 6 BRI Liga 1

Ilija Spasojevic (Bali United), I Kadek Agung Widnyana (Bali United), Ricky Kambuaya (Dewa United), Renan Alves (Barito Putera), Alexis Messidoro (Persis Solo), Yuran Fernandes (PSM Makassar), Jefinho (Persik Kediri), Matias Mier (Bhayangkara FC), Wildan Ramdhani (Persebaya Surabaya).

Rizki Hidayat (Persikabo 1973), Leo Guntara (Borneo FC), Evandro Brandao (RANS Nusantara FC), Hanif Sjahbandi (Persija Jakarta), Firza Andika (Persija Jakarta), Alberto Goncalves (Madura United), Eber Bessa (Bali United), Sani Rizki (Bhayangkara FC), Sho Yamamoto (Persebaya Surabaya).

Baca Juga: Menang Atas PSS Sleman di Pekan Ke 6 BRI Liga 1, Persija Jakarta Puncaki Klasemen Geser Dewa United

Didik Wahyu (Persikabo 1973), Roi Sugeng (Persikabo 1973), Thales (PSS Sleman), Hokky Caraka (PSS Sleman), Eksel Runtukahu (Barito Putera), Rizky Ridho (Persija Jakarta), Angelo Meneses (RANS Nusantara FC), Malik Risaldi (Madura United).***

Berita Terkait