DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

5 Fakta Menarik Film Barbie yang diperankan Margot Robbie dan Ryan Gosling: Bikin Gak Sabar Nonton

image
5 Fakta menarik ini bakalan bikin kamu nggak sabar nonton film Barbie yang diperankan Margit Robbie dan Ryan Gosling

ORBITINDONESIA.COM – Film Barbie akan tayang di Indonesia pada 19 Juli 2023 dengan karakter utama yang diperankan oleh Margot Robbie dan Ryan Gosling.

Film Barbie telah menjadi salah satu film yang paling dinantikan oleh para penggemar sejak trailernya dirilis di berbagai negara sebelumnya.

Diperankan oleh para bintang papan atas, seperti Margot Robbie dan Ryan Gosling, film Barbie ini menyuguhkan sudut pandang baru pada mainan lintas generasi ini.

Baca Juga: Profil Lengkap Margot Robbie, Aktris Cantik yang Jadi Lawan Main Ryan Gosling Dalam Film Barbie

Sebelumnya, film Barbie telah membuat animasi yang sukses dan kali ini menghadirkan petualangan baru yakni Barbie ke dunia nyata.

Di mana dalam film Barbie hadir dengan 2 dunia, yakni dunia barbie itu sendiri di Barbieland dan dunia sesungguhnya.

Nah, sungguh menarik bukan? Penonton akan diajak merasakan dua dunia sekaligus secara bersamaan.

Baca Juga: Sinopsis Film Barbie, Akting Ryan Gosling yang Memukau Dibalut Serba Pink: Simak Jadwal Tayang di Bioskop

Nah, sebelum kamu menontonnya, mari kita simak 5 fakta menarik yang mungkin belum kamu ketahui tentang Film Barbie:

1. Anggaran Produksi Film Barbie yang cukup fantastis

Film Barbie ini menghabiskan biaya produksi sebesar USD 100 juta, jumlah yang luar biasa.

Perlu diingat bahwa sang direktur, Greta Gerwig, sebelumnya hanya mengeluarkan anggaran 10 juta Dolar untuk film "Lady Bird" dan 40 juta Dolar untuk "Little Women".

Baca Juga: Perankan Ken Dalam Film Barbie, Ryan Gosling Ramai Jadi Pembicaraan: Simak Profil Lengkap Sang Aktor

Kabarnya, sebagian besar anggaran film ini digunakan untuk membayar gaji aktris Margot Robbie yang memerankan Barbie dan Ryan Gosling yang berperan sebagai Ken.

2. Barbie yang meninggalkan "Barbieland"

Cerita film ini menyajikan petualangan baru di mana Barbie pergi dari "Barbieland".

Barbie yang diperankan oleh Margot Robbie kemudian pergi ke dunia sesungguhnya dan bertemu dengan Ken yang diperankan oleh Ryan Gosling.

Baca Juga: Daftar Varian Ken dan Barbie yang akan Muncul di Film Barbie Layar Lebar Bioskop pada 21 Juli 2023

Melalui petualangannya di dunia nyata, Barbie mencari jati diri dan belajar tentang hal menakjubkan yang menarik

3. Film Barbie ke-43 dari Seri Animasi

Ternyata, film Barbie ini merupakan film Barbie ke-43 dari seri animasinya yang mungkin sering kita tonton sewaktu kecil.

Selama 22 tahun, Barbie telah menghadirkan berbagai petualangan menarik seperti "Barbie: Princess Charm School" dan "Barbie in the Pink Shoes."

Baca Juga: SINOPSIS LENGKAP dan Daftar Pemain Film Barbie Dibintangi Margot Robbie yang akan Tayang di Bulan Juli 2023

Kini, Barbie hadir dalam wujud live-action untuk secara bersamaan menampilkan dunia barbie dan dunia nyata.

4. Penolakan dan Akhirnya Kesepakatan

Sebelum Ryan Gosling tidak bisa memerankan Ken, dia sempat menolak tawaran tersebut karena padatnya jadwal syuting.

Namun, setelah berbagai pertimbangan, akhirnya Ryan Gosling menerima peran Ken dan membawakan karakter tersebut dengan apik.

Baca Juga: Teaser Kedua Film Barbie, Margot Robbie, Ryan Gosling dan Simu Liu Berpetualang di Dunia Pink

5. Menghabiskan banyak Cat Warna Pink

Dalam proses produksi film ini, terjadi peningkatan permintaan cat berwarna pink atau merah muda di pasar.

Desainer produksi film, Sarah Greenwood, menyatakan bahwa pembangunan Barbieland dengan seluruh bangunan berwarna pink memerlukan banyak pasokan cat berwarna tersebut.

Wow, Itulah 5 fakta menarik tentang film Barbie yang pastinya membuatmu semakin tertarik untuk menyaksikan petualangan Barbie di layar lebar.

Baca Juga: Margot Robbie dan Ryan Gosling Tampil Mempesona dalam Trailer Film Barbie yang akan Tayang Tahun Depan

Jangan lupa siapkan popcornmu dan nantikan kisah seru film Barbie yang baru dalam versi baru.***

Halaman:

Berita Terkait