Empat Buku Pilihan untuk Menjalani Pekerjaan Dengan Baik
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Rabu, 17 Agustus 2022 04:30 WIB
Ketika subjek polarisasi muncul dalam percakapan di antara rekan kerja, apa yang terjadi selanjutnya?
Penulis buku ini, Alexander Alonso, menjelaskan mengapa beberapa topik tabu, sementara yang lain tidak. Seperti topik politik, ras, agama, seks, dan jenis kelamin.
Berdasarkan temuan ekstensif dari Survei SHRM Tahun 2020 tentang Politik dan Diskusi Polarisasi di Tempat Kerja, Alonso membahas terkait hal-hal tabu di tempat kerja, memberikan penilaian dan alat panduan yang terbukti dalam menghadapi hal tersebut.
Ini termasuk menunjukkan cara membuat topik tabu tersebut ‘bekerja’ di tempat kerja Anda.
Baca Juga: Piala Dunia U20 2023: Stadion Gelora Bung Tomo Tak Layak, PSSI Beri Tanggapan Ini
Jerks at Work: Toxic Coworkers and What to Do About Them (Portfolio, 2022)
Dalam buku ini, Tessa West mengungkapkan strategi untuk menghadapi orang-orang brengsek yang membuat pekerjaan dan kehidupan terasa menyengsarakan.
Termasuk ciri-ciri orang brengsek di tempat kerja, motivasi untuk menghadapi perilaku buruk dari orang lain, dan strategi yang terbukti bisa menangani setiap orang brengsek yang mungkin Anda temui.
West memberikan saran dan panduan praktis untuk menjaga kenyamanan Anda saat bekerja, dan agar tempat kerja Anda tetap kondusif.
Baca Juga: Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Takluk Atas PSM Makassar, Gol Telat Everton Jadi Penentu