DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Ditinggalkan Karim Benzema ke Al Ittihad, Real Madrid Incar Kai Havertz Hingga Sadio Mane

image
Kai Havertz dan Sadio Mane jadi incaran Real Madrid usai ditinggalkan Karim Benzema.

ORBITINDONESIA.COM – Usai ditinggalkan striker andalan mereka, Karim Benzema pada hari Minggu, 4 Juni 2023, Real Madrid langsung bergerak cepat mencari pengganti sang penyerang.

Keputusan hengkang Karim Benzema ke Al Ittihad di Liga Arab Saudi, membuat Real Madrid harus sesegera mungkin mendapatkan pemain penyerang pengganti yang sepadan.

Beberapa nama muncul untuk menjadi pengganti Karim Benzema di lini serang Real Madrid, mulai dari Kai Havertz yang membela Chelsea, hingga nama Sadio Mane yang masih berseragam Munchen.

Baca Juga: FIFA Match Day, Erick Thohir: 10 Persen Hasil Penjualan Tiket akan Disumbangkan kepada Palestina

Bahkan salah satu media asal Inggris, Sky Sports sempat memberitakan bahwa El Real tengah mengincar Kai Havertz sebagai pengganti Benzema di lini serang.

“Real Madrid tertarik untuk mengontrak Kai Havertz dari Chelsea, yang terbuka untuk melepasnya," tulis Sky Sports.

Meskipun demikian, Real Madrid hingga saat ini masih belum menyodorkan tawaran resmi kepada klub asal London tersebut.

Baca Juga: Profil Lengkap Klub Al Ittihad, Pelabuhan Baru Karim Benzema Usai Tinggalkan Real Madrid: Jadi Saingan Ronaldo

Namun bisa dipastikan bahwa Chelsea memang tengah berencana melepas sang pemain dengan nilai pasar diatas 50 juta Euro atau sekitar Rp790 miliar.

Halaman:
1
2

Berita Terkait