DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Piala Presiden: Kalahkan PSS Sleman di Maguwoharjo, Borneo FC Selangah Lagi ke Final

image
Pemain Borneo FC (oranye) Dikawal Pemain SS Sleman (hijau).

ORBITINDONESIA - Borneo FC selangkah lagi menuju final setelah di pertandingan leg 1 semifinal Piala Presien 2022 mengalahkan PSS Sleman 2-0 di Stadion Maguwoharjo, Kamis 7 Juli 2022 malam WIB.

Dua gol kemenangan Borneo FC diborong oleh Matheus Pato di menit ke-18 da ke-45.

Kemenangan ini membuat Borneo FC cukup bermain seri di kandangnya di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Selatan pada Minggu 11 Juli 2022 untuk kemudian menuju final.

Baca Juga: Sri Bayar Utang, Sri Ngemplang Utang

Bertanding di depan ribuan pendukung PSS Sleman, Borneo FC tampil impresif. Keperkasaan mereka menjebol gawang PSS Sleman membuat pendukung tim berjuluk Elang Jawa itu terdiam.

Gol pertama Borneo lahir setelah Pato mencuri bola dari penguasaan Manda Cingi di area pertahanan PSS.

Pato kemudian menendang bola mendatar ke arah gawang PSS dan lolos dari tangkapan kiper Muhammad Ridwan. Borneo unggul 1-0.

Gol kedua Borneo kembali dibuat oleh Pato setelah ia memaksimalkan umpan tarik  Stefano Lilipaly dari sisi kiri kotak penalti PSS.

Baca Juga: Prof. Didin Damanhuri: Problem Inflasi Karena Struktur Pasar yang Oligopolistik, Kartelisasi, Bahkan Oligarki

Dua gol Borneo ini tidak mampu disamakan oleh PSS meskipun mereka menyerang secara bergelombang, karena pertahanan tim Borneo yang rapat.

Skor 2-0 untuk Berneo bertahan sampai pertandingan berakhir.

Susunan Pemain

PSS Sleman: Muhammad Ridwan; Bagus Nirwanto, Marckho Merauje, Muhammad Rifky, Purwaka Yudi; Dave Mustaine, Ze Valente, Manda Cingi, Todd Ferre; Komarudin, Riki Dwi.

Baca Juga: PM Boris Johnson Mundur Setelah Banyak Tekanan Akibat Berbagai Skandal

Borneo FC: Angga Saputro; Javlon Guseynov, Wildansyah, Fajar Fathurrahman, Leo Guntara; Hendro Siswanto, Kei Hirose; Terens Puhiri, Stefano Lilipaly, Jonathan Bustos; Matheus Pato. ***

Halaman:

Berita Terkait