Tulis Surat Terbuka, Irjen Ferdy Sambo Tidak Minta Maaf kepada Keluarga Brigadir J, Mengapa?
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Jumat, 12 Agustus 2022 09:20 WIB
Selain berisi permohonan maaf, Irjen Ferdy Sambo juga mengungkapkan alasan atau motif melakukan pembunuhan berencana kepada Brigadir J.
"Saya adalah kepala keluarga dan murni niat saya untuk menjaga dan melindungi marwah dan kehormatan keluarga yang sangat saya cintai," ujarnya.
Baca Juga: KPK Tangkap Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo Atas Dugaan Tindak Pidana Korupsi
Tidak hanya itu, melalui suratnya itu Irjen Ferdy Sambo juga menyatakan siap untuk menghadapi konsekuensi hukum atas tindakannya.
"Saya akan patuh pada setiap proses hukum saat ini yang sedang berjalan dan nantinya di pengadilan akan saya pertanggungjawabkan," tulisnya.
Namun, di dalam surat terbukanya tersebut, Irjen Ferdy Sambo sama sekali tidak menuliskan permohonan maafnya kepada pihak keluarga Brigadir J yang menjadi korban tewas dalam kasus tersebut.
Hingga artikel ini ditulis, belum ada penjelasan dari pihak Irjen Ferdy Sambo terkait hal itu.***