DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Curhatan Inara Rusli Berlanjut, Sebut Virgoun Minta Dirinya Turunkan Berat Badan Hingga Lepas Cadar

image
Inara Rusli lanjutkan curhatannya di media sosial tentang perselingkuhan Virgoun, termasuk permintaan sang suami untuk turunkan berat badan hingga lepas cadar.

Baca Juga: Trans Studio Mall Makassar Terbakar, Api Diduga Dari Foto Booth

“Aku berterima kasih banyak atas empati dan semua dukungan kalian, tapi aku mohon jangan ada ucapan kasar ke suamiku,” ucap Inara.

Inara berharap jika mendapatkan nasihat dari netizen Virgoun bisa terbuka mata hatinya dan kembali meminta maaf atas kesalahan yang diperbuatnya.

”Menasihati boleh, tapi jangan menghardik, supaya hidayah bisa masuk ke relung hatinya, doakan nasihati yang baik-baik,” lanjutnya.

Baca Juga: Bukan Perasaan, Memang Indonesia Alami Kenaikan Suhu Panas alias Heatwave Ini Penyebabnya Menurut BMKG

Sebelum menikah dengan Inara, Virgoun terlebih dahulu pindah dari agamanya yang sebelumnya dan menjadi mualaf.

Bersama Inara yang juga serius untuk memperdalam ilmu agama hingga akhirnya perempuan 30 tahun itu memutuskan untuk berhijab dan bercadar.

Anak-anak mereka berdua bernama Starla Rhea Idola Virgoun, Faithlee As-Sya’ir Virgoun dan Terang Sharique Virgoun.***

Kamu bisa mendapatkan beragam informasi dan artikel lainnya dari OrbitIndonesia.com di Google News.

Halaman:
1
2
3

Berita Terkait