Keras! Man City Benamkan Southampton Jauh di Dasar Klasemen Liga Inggris
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Minggu, 09 April 2023 04:32 WIB
ORBITINDONESIA.COM – Man City sukses benamkan tuan rumah Southampton kian jauh di dasar klasemen Liga Inggris musim kompetisi 2022/2023.
Pada pertandingan di pekan ke 30 Liga Inggris, Man City sukses raih kemenangan besar atas tim tuan rumah, Southampton.
Dalam pertandingan yang digelar di St. Mary's Satdium, Man City bermain cukup keras hingga membuat Southampton menyerah 4-1.
Keunggulan Manchester City dibuka Erling Haaland pada babak pertama jelang akhir laga melawan The Saints.
Selanjutnya, Jack Grealish, Erling Haaland lagi dan Julian Alvarez kembali menambah pundi-pundi gol bagi The Citizens.
Sementara itu Southampton hanya mampu membalas lewat gol Sekou Mara di babak kedua.
Dengan hasil pertandingan ini, Manchester City kian kokoh di peringkat kedua klasemen Liga Inggris dengan jumlah 67 poin.