DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Penjelasan Sinopsis dan Ending dari John Wick 4: FIlm Penutup Sekaligus Terakhir dari Baba Yaga Pendendam

image
FIlm John Wick 4 seabagai film penutup dari petualangan Baba Yaga yang ingin balas dendam.

 

ORBITINDONESIA.COM- Film John Wick 4 sudah tayang di Indonesia dan berhasil menjadi buah bibir bagi para penggemar yang sudah menonton film berdurasi 169 menit ini.

Film John Wick 4 dimulai dengan sinopsis yang masih menceritakan kisah Keanu Reeves harus dikejar pembunuh bayaran dari seluruh dunia karena telah mengkhianati The High Table.

Salah satu pembunuh bayaran terkuat yang diutus oleh The High Table di Film John Wick 4 untuk membunuh Keanu Reeves adalah Caine, diperankan oleh aktor laga Donnie Yen.

 Baca Juga: Restu dari Orang Tua Tiara Andini untuk Alshad Ahmad Lenyap setelah Pernikahan Siri Terbongkar, Ini Buktinya

Adapun John Wick 4 di isukan sebagai film terakhir dari petualangan Baba Yaga alias si pembunuh bayaran.

Film dibuka dengan John Wick yang sudah pulih dari lukanya di film ketiga setelah ditembak hingga jatuh oleh Winston dari Hotel Continental.

Dia didatangi oleh Bowery King yang menyerahkan pakaian terbarunya dan mengatakan Baba Yaga siap beraksi lagi.

Mengetahui John Wick yang harusnya sudah dieksekusi karena mengkhianati The High Table, Marquis Vincent de Gramont mengirim banyak pembunuh dari organisasi yang dia pimpin untuk membunuh John.

 Baca Juga: Blockbuster Sahur Movie: Spiderman Homecoming, Ketika Parker Diuji Kelayakan untuk Jadi Avengers oleh Iron Man

Meskipun Caine ikut dalam misi ini, Marquis merasa tidak cukup untuk membunuh seorang pembunuh bayaran legendaris yang sudah pensiun.

Maka Marquis ikut mengirim salah satu bodyguardnya untuk ikut menghabisi John Wick, Chidi.

Chidi dan Caine datang ke Hotel Continental cabang Osaka, Jepang, yang dipimpin oleh Koji, diperankan Hiroyuki Sanada.

Baca Juga: 15 Ucapan Selamat Sahur Terbaik di Bulan Puasa Ramadhan 2023 yang Singkat dan Bermakna bisa Dikirim ke Teman

Singkat cerita karena mengorbankan hotelnya untuk melindungi John akhirnya Koji harus mati di tangan Caine.

Meskipun berhasil lolos, John bertemu dengan anak dari Koji, Akira dan berjanji akan membunuh Caine dan membalaskan dendam kematian ayahnya.

Untuk bisa keluar dari masalah yang melingkari kehidupannya ini, Winston menyarankan John untuk menyelesaikan konflik dengan Marquis dengan cara pertarungan tradisional.

Baca Juga: Samsung A23 5G Hadir dengan RAM 8GB Lebih Cepat: Begini Spesifikasi, Harga dan Fitur Teranyar

Marquis diwakilkan oleh Caine untuk bertarung dengan John lewat adu tembakan pistol satu lawan satu.

Jika John Wick menang Marquis menjanjikan kebebasan bagi John Wick dan kesalahannya dalam melanggar peraturan The High Table akan dilupakan.

Singkatnya John berhasil mengalahkan dan menipu Marquis dalam duel satu lawan satu itu, dia menembak bos The High Table di kepalanya hingga tewas.

Baca Juga: RENUNGAN RAMADAN: Nabi dan Banyak Ulama Mengkhatamkan Al Quran di Bulan Ramadan

Karena itulah John berhasil bebas dari segala masalah yang melilitnya sejak film pertama dan bisa hidup dengan tenang.

Sayangnya pada akhir film justru ditunjukan jika John telah meninggal dan dimakamkan di samping makam istrinya.

Banyak penggemar yang berteori sebenarnya John masih hidup dan kebebasan yang dimaksud bukanlah kematian.

Baca Juga: Komentar Denny Sumargo Jadi Sorotan karena Rahasia Alshad Ahmad Terbongkar di Podcast, Netizen: Kena Kutukan

Mereka menganggap John akan kembali muncul di film kelima yang dirumorkan akan diproduksi.

"Di kepalaku, Keanu (Reeves) dan aku sudah selesai saat itu (film ke-4). Kita akan memberikan John Wick istirahat. Aku yakin studio sudah punya rencana. Jika semua orang menyukainya dan itu booming, lalu kita akan rehat sejenak," sebut Chad Stahelski.

Baca Juga: Inilah Jadwal Penjualan Tiket Konser Solo Suga BTS di ICE BSD

Salah satu cerita atau spin off yang bisa diangkat adalah niat balas dendam Akira yang ingin membunuh Caine dan tidak ditepati oleh John.

Akira juga mempunyai kemampuan bertarung dan bisa mengimbangi pembunuh bayaran dari The High Table, jadi akan semakin seru untuk menyaksikan sambungan cerita dunia Hunter Killer ini.***

Halaman:

Berita Terkait