Harta Rafael Alun Trisambodo Jadi Sorotan, Gaji Presiden Jokowi Ternyata Kalah dengan Tunjangan Pejabat Pajak!
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Jumat, 24 Februari 2023 13:46 WIB
ORBITINDONESIA.COM- Harta kekayaan Rafael Alun Trisambodo menjadi sorotan setelah anaknya terlibat kasus penganiayaan.
Anak dari Rafael Alun Trisambodo diketahui memiliki gaya hidup mewah dengan koleksi Harley Davidson hingga Rubicon.
Ternyata, gaji seorang Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) juga kalah dengan tunjangan pejabat pajak.
Dikutip Orbit Indonesia dari berbagai sumber, berikut jumlah gaji pejabat pajak dan presiden Indonesia.
Rafael Alun Trisambodo sendiri merupakan Kepala Bagian Umum Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kemenkeu Kanwil Jakarta Selatan II.
Rafael Alun Trisambodo bahkan disebut-sebut punya harta yang hampir setara dengan Menteri Keuangan Sri Mulyani.
Berdasarkan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) yang dilaporkan Rafael per 2021.
Ia memiliki total kekayaan Rp56.104.350.289, dan tidak memiliki utang sama sekali.
Angka ini hanya lebih rendah Rp1,9 miliar dari harta Sri Mulyani yang mencapai Rp58.048.779.283.
Baca Juga: Gaya Hidup Mewah Anak Pejabat Pajak, Sri Mulyani: Menimbulkan Erosi Kepercayaan Publik
Tunjangan pejabat pajak eselon 1 diketahui mencapai Rp 117 juta. Kemudian eselon 2, mencapai 99 juta lebih.
Bahkan tunjangan pejabat pajak untuk struktur terendah seperti penilai PBB muda masih mencapai Rp 21 juta lebih.
Sementara itu, gaji presiden Indonesia adalah enam kali Rp 5.040.000 per bulan atau sebesar Rp 30.240.000 per bulan, untuk Desember 2022.***
Dapatkan informasi lainnya dari kami di Google News.