DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

TERBARU, 10 Contoh Ucapan Selamat Peringatan Isra Miraj 2023 yang Menyentuh Hati, Cocok Dibagikan Lewat WA

image
Ilustrasi, 10 contoh ucapan selamat Peringatan Isra Miraj 2023.

ORBITINDONESIA - Peringatan Isra Miraj 2023 jatuh pada Sabtu, 18 Februari 2023 besok atau bertepatan juga dengan 27 Rajab 1444 H.

Umat Islam di seluruh dunia termasuk di Indonesia, antusias menyambut Peringatan Isra Miraj 2023 yang menjadi pengingat sejarah turunnya perintah salat 5 waktu dari Allah kepada muslim.

Salah satu wujud senang menyambut Peringatan Isra Miraj 2023 adalah dengan saling mengucapkan selamat.

Baca Juga: Bukan Hanya Peringatan Isra Miraj 2023, Ini Daftar Lengkap Hari Libur dan Cuti Bersama Sepanjang Tahun

Ucapan selamat Peringatan Isra Miraj 2023 saat ini dapat dengan mudah disampaikan lewat media sosial (medsos). seperti Facebook, Twitter, Instagram, dam WhatsApp (WA).

Seperti apa ucapan selamat Peringatan Isra Miraj 2023 ini?

Berikut adalah contoh ucapan selamat Peringatan Isra Miraj 2023 yang dapat dijadikan referensi:

Baca Juga: Peringatan Isra Miraj 2023 Termasuk Hari Libur atau Bukan, Cek Informasi Lengkapnya di Sini

1. Selamat memperingati hari Isra Miraj 1444 hijriah. Semoga syafaat baginda kita Nabi Muhammad SAW akan selalu menyertai kita semua, umat muslim di dunia. Aaamiin.

2. Selamat Isra Miraj saudaraku umat muslim. Semoga di hari yang istimewa ini kita akan selalu dapat meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW.

3. Saudara-saudaraku umat Islam, selamat hari istimewa Isra Miraj. Semoga kedamaian selalu ada di hati kita, damai beragama dan damai di bumi, meskipun berbeda.

Baca Juga: Kapan Jadwal Peringatan Isra Miraj 2023, Simak Penjelasannya di Sini

4. Di hari yang istimewa ini, mari memuji apa yang dilihat juga memuji makna perjalanan yang dilakukan oleh Rasululloh SAW.

5. Di hari yang mulia ini, mari mengambil kesempatan dan membuat harapan untuk masa depan yang lebih baik dan sejahtera dari Allah SWT.

6. Pada peringatan hari istimewa ini, semakin mengingatkan kita untuk taat dan melakukan ibadah wajib lima waktu dan sunnah-sunnah yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Profil Lucky Hakim, Mulai Berkarir Sebagai Model, Artis, Politisi dan Berakhir Mundur dari Wabup Indramayu

7. Semoga kita semakin semangat untuk melafalkan Al-Qur’an setiap waktu agar dapat menyejukkan hati untuk setiap kaum yang mendengarnya.

8. Perjalanan suci yang dilakukan di tanggal 27 Rajab yakni dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha, lalu dilanjutkan ke Sidratul Muntaha, semoga dapat menyadarkan hati umat muslim dengan refleksi atas fenomena luar biasa tersebut.

9. Rajab merupakan bulan di mana ada sejarah luar biasa yang telah dibentuk sepanjang waktu. Semoga di momen Al Isra Wal Miraj ini bisa mendapatkan kemuliaan dan keberkahan.

Baca Juga: Parah! Kronologi Perempuan Korban Kecelakaan di Depok, Dibuang Dekat Kandang Ayam

10. Di peringatan mulia ini, mari menjadikan refleksi diri untuk bisa lebih rajin melakukan shalat lima waktu dan menganggapnya sebagai pondasi iman dan takwa. Agar kita bisa memiliki sifat tawadu, kejujuran, kesabaran, menyayangi sesama seperti sunnah Nabi Muhammad SAW.

Itulah 10 contoh ucapan selamat Peringatan Isra Miraj 2023 yang dapat Anda bagikan lewat medsos, khususnya WA. Semoga bermanfaat.***

Berita Terkait