DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Senang Menikahi Perempuan Asal Pati Jawa Tengah, Bule Spanyol: Perempuan Indonesia tidak Suka Minum Alkohol

image
Bule Spanyol Bernama Juan (kiri) dan Nelly, Istrinya yang asal Pati, Jawa Tengah.

Baca Juga: Sunanto Ketua Umum PP Muhammadiyah Usul Presiden Jokowi Dijuluki Presiden Perintis Indonesia Maju

Sebagai orang Indonesia, ia sering ditanyai tentang kapan menikah. Pertanyaan itulah yang kemudian mendorongnya untuk segera mencari calon suami. Ia lalu berkenalan dengan laki-laki melalui media sosial.

Dari media sosial inilah, Nelly berkenalan dengan Juan. Mereka lalu memutuskan bertemu langsung. Dari pertemuan langsung ini, mereka merasa cocok satu sama lainnya.

“Hari ini kami merayakan pesta pernikahan kami ala militer,” kata Nelly dengan senyum dan mata berbinar-binar.

Sedangkan suami Nelly, Juan mengaku menyukai istrinya karena ia senantiasa  tersenyum, cerdas, cantik, dan peduli.

Baca Juga: Panggung Politik Tingkat Tinggi Jokowi di Tengah Tekanan AS dan China

“Dia tidak suka alkohol, saya juga tidak suka alkohol,” kata Juan sejujurnya. ***

Halaman:
1
2
3

Berita Terkait