Jadwal Liga 1: Persik Kediri Melawan Arema FC, Disiarkan Televisi Indosiar dan Streaming Vidio, Sabtu Sore
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Jumat, 16 September 2022 16:00 WIB
ORBITINDONESIA – Lanjutan kompetisi BRI Liga 1 musim 2022/2023 pada pekan ke-10 akan mempertemukan Persik Kediri melawan Arema FC.
Pertandingan antara Persik Kediri melawan Arema FC akan digelar di Stadion Brawijaya Kediri pada hari Sabtu, 17 September 2022.
Laga antara Persik Kediri melawan Arema FC sendiri akan disiarkan secara langsung di stasiun televisi Indosiar dan layanan streaming mulai pukul 16.00 WIB.
Pada laga esok sore, Persik Kediri yang saat ini menjadi juru kunci di papan klasemen BRI Liga 1 berharap nasibnya bisa sama seperti Persis Solo dan RANS Nusantara FC.
Pada laga kemarin, Persis Solo sukses menaklukkan Bali United 2 - 0 di Stadion Manahan, sementara RANS Nusantara FC sukses mempermalukan Persebaya Surabaya 1 - 2 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.
Jadi, bukan tidak mungkin saat Persik melawa Arema FC besok sore, kejadian serupa bisa terjadi. Terlebih klub berjuluk Macan Putih ini tengah bertekad untuk keluar dari zona degradasi.
Baca Juga: Manchester City Siap Rogoh Kocek Triliunan Untuk Boyong Rafael Leao AC Milan
Sementara itu Arema FC tengah dalam kondisi buruk, pasalnya dari tiga pertandingan terakhir, klub berjuluk Singo Edan sudah mengalami 2 kali kekalahan dan hanya mampu sekali main imbang.
Tentu pertandingan akan berjalan dengan seru dan menarik, dimana kedua tim sama-sama bertekad untuk tidak kalah dan bisa meraih 3 poin sempurna.
Saat ini Persik Kediri masih ada di dasar klasemen dengan raihan 3 poin, sementara Arema FC ada di peringkat ke 11 dengan raihan 11 poin dari 9 pertandingan yang sudah dijalani.
Jangan lewatkan laga antara Persik Kediri melawan Arema FC pada Sabtu, 17 September 2022 mulai pukul 16.00 WIB disiarkan langsung di stasiun televisi Indosiar dan layanan streaming Vidio.***