DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Hasil Liga Italia: AC Milan Menang Dramatis Melawan Inter Milan di San Siro

image
AC Milan sukses mengalahkan Inter Milan pada Derby Della Madonnina

ORBITINDONESIA - AC Milan sukses mengalahkan Inter Milan pada pekan kelima Liga Italia 2022-2023.

Pertandingan ini berlangsung di San Siro, Milan, Sabtu 3 September 2022, AC Milan dan Inter Milan saling berusaha mencari poin kemenangan.

Tapi, pertandingan bertajuk Derby Della Madonnina berhasil dimenangkan oleh pasukan Stefano Pioli dengan skor 3 - 2 atas Inter Milan.

Pada babak pertama, AC Milan maupun Inter Milan saling melakukan serangan sili berganti karena kedua tim ingin menciptakan gol.

Baca Juga: Derby Della Madonnina, AC Milan vs Inter Milan Berlangsung Seru di Babak Pertama

Raksasa sepakbola Italia itu terus memanfaatkan momentum untuk meraih kemenangan tetapi belum bisa mencetak gol hingga menit ke-10.

Memasuki menit ke-15, I Nerazzuri bisa mendominasi jalannya pertandingan. Mereka pun mencetak gol pada menit ke-21 lewat sepakan terukur Marcelo Brozovic.

Selepas gol tersebut, I Rossoneri berupaya keras untuk menyamakan kedudukan. Akhirnya, harapan AC Milan terwujud setelah tendangan keras Rafael Leao di menit 28 tak dapat dibendung Samir Handanovic.

Usai gol tersebut, AC Milan kembali memegang kendali pertandingan. Sayang, tidak ada gol tambahan tercipta hingga wasit meniup peluit tanda babak pertama selesai.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol: Raih Poin Sempurna, Real Madrid Taklukkan Real Betis

Usai paruh minum, kedua tim meningkatkan tensi pertandingan lantaran 10 menit babak kedua berjalan, Rossoneri mampu mencetak gol lebih dulu.

Olivier Giroud mampu merobek gawang Inter Milan di menit 54 setelah pemain asal Prancis itu melepaskan tendangan terukur usai menerima umpan Rafael Leao.

Tak puas dengan keunggulan itu, AC Milan terus mendominasi jalannya pertandingan sehingga Leao mencetak gol di menit ke 60 usai menerima umpan ciamik Giroud.

Baca Juga: Kualifikasi F1 GP Belanda 2022, Max Verstappen Pole Position

Selepas gol tersebut, Nerazzuri tidak mau diam begitu saja. Simone Inzaghi memasukkan beberapa pemain, termasuk Edin Dzeko untuk mengejar ketertinggalan.

Edin Dzeko membobol gawang AC Milan pada menit 67, mantan pemain Manchester City itu melepaskan tembakan keras usai menerima umpan matang Matteo Darmian.

Dengan skor 3 - 2, para pemain AC Milan dan Inter Milan terus berusaha mencari peluang tapi hingga peluit babak kedua berakhir skor tidak berubah.

Baca Juga: Hasil Liga 1: Sukses Atasi Bhayangkara FC, Persija Jakarta Lanjutkan Tren Kemenangan

Susunan Pemain AC Milan vs Inter Milan:

AC Milan (4-2-3-1): Mike Maignan, Davide Calabria, Pierre Kalulu, Fikayo Tomori, Theo Hernandez, Sandro Tonali, Ismael Bennacer, Junior Messias, Charles de Ketelaere, Rafael Leao, Olivier Giroud.

Pelatih: Stefano Pioli

Baca Juga: Hasil Liga 1: Persikabo Sukses Rusak Rekor Kemenangan Borneo FC di Pakansari

Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic, Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni, Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Matteo Darmian, Joaquin Correa, Lautaro Martinez.

Pelatih: Simone Inzaghi

 

 

Berita Terkait