DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Kalah dari Persikabo 1973 di Pekan Ke 6 BRI Liga 1 Persebaya Surabaya Kembali Puasa Kemenangan

image
Persebaya Surabaya harus akui permainan Persikabo 1973 dalam pekan ke 6 BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya

 

ORBITINDONESIA.COM – Laga pekan ke 6 BRI Liga 1 hadirkan Persebaya Surabaya melawan Persikabo 1973 berakhir dengan kemenangan Laskar Padjajaran dengan skor 1-2.

Laga pekan ke 6 BRI Liga 1 antara Persebaya Surabaya melawan Persikabo 1973 berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya sore WIB.

Bermain dihadapan ribuan bonek dan bonita, Persebaya Surabaya mengambil inisiatif serangan ke barisan pertahanan Persikabo 1973.

Baca Juga: Persis Solo Tahan Imbang Dewa United, Tambahan 1 Poin Cukup Bagi Tangsel Warrior Puncaki Klasemen BRI Liga 1

Laskar Padjajaran pun merespon strategi dari tim asuhan Aji Santoso dengan menumpuk banyak pemain di barisan belakang mereka.

Persebaya Surabaya mendapatkan peluang dari Sho Yamamoto di menit ke 4 namun sayang tendangannya dari jarak dekat masih dapat di adang oleh pemain Persikabo 1973.

Lagi lagi Sho Yamamoto yang nyaris membawa Persebaya Surabaya unggul pada menit ke-15 namun tendangannya di blok Nikola Kovacevic di garis gawang.

Baca Juga: Usai Jeda Sebulan, MotoGP 2023 Kembali Ngegas di Silverstone Inggris Sore Ini

Keasikan menyerang membuat barisan belakang Bajul Ijo lengah dan terbukti pada menit ke-33 gawang Ernando Ari harus bobol oleh Jose Varella lewat tendangan kerasnya.

Persikabo 1973 unggul 0-1 dari Persebaya Surabaya. Tertinggal 0-1 membuat Bajul Ijo tingkatkan serangan ke barisan pertahanan Laskar Padjajaran.

Bruno Moreira pun di menit ke-38 mencoba peruntungannnya lewat aksi individu dari sisi kiri pertahanan Persikabo 1973.

Baca Juga: Terungkap Inilah Alasan Kenapa Suguru Geto Berubah Menjadi Jahat di Anime Jujutsu Kaisen Season 2

Namun tendangannya masih gagal menjadi gol penyeimbang bagi Persebaya Surabaya atas Persikabo 1973

Waktu tambahan 4 menit pun tidak bisa dimaksimalkan oleh Persebaya Surabaya dalam mengejar ketertinggalan dari Persikabo 1973.

Pada babak kedua, Bajul Ijo mencoba menambah intensitas penyerangan untuk mendapatkan gol penyeimbang.

Baca Juga: Benarkah Minum Kopi Sembari Sarapan Bahaya, Simak Faktanya Bagi Tubuh

Kali ini lewat Sho Yamamoto kembali menyia nyiakan peluangnya usai tendangannya masih dapat diblok oleh barisan pertahanan Persikabo 1973.

Untuk menambah serangan, pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memasukkan Toni Firmansyah.

Begitu masuk penyerang 18 tahun tersebut mendapatkan peluang di menit ke 60 lewat tendangannya dari sisi kiri pertahanan Laskar Padjajaran.

Baca Juga: Spoiler Drakor The First Responders Season 2, Bagaimana Jin Ho Gae dan Bong Do Jin Selamat Dari Ledakan?

Namun sayang, tendangannya masih bisa di tepis oleh Husna Al Malik yang tampil gemilang bawah mistar.

Persebaya Surabaya sendiri mendapatkan beberapa peluang dari Toni Firmansyah dan Ripal Wahyudi di menit ke 71.

Namun kembali lagi peluang tersebut dapat dimentahkan oleh Husna Al Malik dengan sigap menahan gempuran para pemain Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Michelle Ashley Ungkap Perubahan Sikap Pinkan Mambo Usai Bongkar Kasus Pelecehan Seksual ke Deddy Corbuzier

Persebaya Surabaya kembali lagi harus kebobolan disaat mencari gol penyeimbang, kali ini lewat pemain pengganti, Rizki Hidayat pada menit ke-87.

Berawal dari tendangan keras Jose Varella yang mengenai mistar gawang yang kemudian disambut oleh Rizki Hidayat tanpa kawalan langsung ceploskan bola ke gawang Ernando Ari 0-2 untuk Persikabo 1973.

Persebaya Surabaya akhirnya mampu memperkecil keadaan di menit ke-90 lewat Wildan Ramdhani dan mengubah menjadi 1-2.

Baca Juga: Contoh Naskah Pidato Amanat Pembina Upacara Bendera Hari Senin: Tema HUT ke 78 RI, 17 Agustus untuk SD

Gol Wildan Ramdhani menjadi penutup laga antara Persebaya Surabaya melawan Persikabo 1973 dengan kedudukan 1-2.

Kekalahan ini membuat nasib Aji Santoso sebagai pelatih Persebaya Surabaya pun terancam dipecat karena tidak mempu menjalan target management klub untuk meraih tujuh poin dari tiga laga terakhir. ***

Berita Terkait