DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Mengenal Fomepizol, Obat Gagal Ginjal Akut yang Satu Vialnya Berkisar Rp16 Juta

image
Pemerintah bakal datangkan 200 vial obat Fomepizole (penawar racun) yang akan digunakan untuk menangani gangguan ginjal akut (acute kidney injury / AKI )

 

ORBITINDONESIAMenteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin tegaskan pemerintah bakal datangkan 200 vial obat Fomepizole, antidote bagi gangguan ginjal akut (acute kidney injury/AKI)


Budi Gunadi Sadikin katakan ratusan vial obat ini akan didatangkan dari Singapura dan Australia dimana satu vial akan digunakan untuk tangani satu orang pasien, menurutnya harga per vial Fomepizole adalah Rp 16 juta, dan negara yang tanggung.

“Satu vialnya 16 juta harganya, itu untuk sementara kita (negara) yang nanggung,”kata Budi Gunadi Sadikin

Baca Juga: Kemenkes Akan Datangkan 200 Vial Obat Penawar Atasi Ganggual Ginjal Akut

Lantas apa itu Pomepizol ? Fomepizole adalah penangkal racun jenis tertentu. Obat ini digunakan untuk mengobati keracunan dengan etilen glikol (antibeku) atau methanol (terkandung dalam pelarut, bahan bakar dan bahan kimia rumah tangga atau otomotif lainnya)

Sebagaimana dikutip dari drugs.com, Fomepizole sering digunakan bersama dengan hemodialissi untuk berishkan tubuh dari racun, obat ini juga dapat digunakan untuk tujuan yang tidak tercantum dalam panduan pengobatan ini.

Adapun peringatan sebelum minum obat ini, agar memberi tahu dokter jika pasien memiliki alergi terdapat obat apa pun, penyakit ginjal atau jik pasien tidak dapat buang air kecil.

Baca Juga: Ini Dia, Daftar 91 Obat Sirup yang Dikonsumsi Pasien Gagal Ginjal Akut

Lalu bagaimana Fomepizole diberikan ?

Fomepizole disuntikkan ke dalam vena melalui infus. Obat ini bisa diberikan bersama dengan obat-obatan lain dan termasuk obat cairan sesuai bagian dari perawatan anda.

Setelah diberikan maka dokter akan melakukan pengawasan terhadap pernapasan tekanan darah, kadar oksigen, fungsi ginjal dan tanda-tanda vital lainnya.

Darah dan urin juga akan diuji selama perawatan, dan fungsi jantung mungkin perlu diperiksa menggunakan Eletrokardiograf atau EKG

Baca Juga: Penyebab Gagal Ginjal Akut yang Perlu Diwaspadai

Masih dikutip dari drugs.com, selain itu juga akan ada pengawasan setiap efek keracunan seperti masalah penglihatan, pernapasan atau buang air kecil.

Bila sudah menerima Fomepizole, lalu apa yang harus dihindari ? ikuti instruksi dokter soal pembatasan makanan, minuman atau aktivitas

Setiap obat pasti memiliki efek samping tidak terkecuali Fomepizole, berikut tanda-tanda reaksi alergi berikut

Gatal-gatal

Sulit bernapas

Pembengkakan pada wajah, bibir, lidah atau tenggorokan

Baca Juga: Media Asing Soroti Kematian Anak yang Capai 99 Korban Karena Gangguan Ginjal Akut

Namun dapat segera beritahu dokter bila anda setelah konsumsi Fomepizole dengan gejala

Mual dan pusing parah atau sensasi berputar

Ruam kulit, memar, mati rasa, nyeri, kelemahan otot, kesemutan parah

Perasaan pusing, seperti akan pingsan

Kemudian efek samping Fomepizole yang mungkin umum terlihat termasuk

Pusing, mengantuk

Sakit kepala

Rasa tidak enak atau berasa ada logam di mulut anda

Mual ***

Berita Terkait