DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

BRI Liga 1 : Prediksi Persik Kediri Melawan Dewa United, Saatnya Putus Trend Negatif

image
Persik kediri akan melawan Dewa United pada pekan ke-15 BRI Liga 1 di Stadion Maguwoharjo pada Sabtu 17 Desember 2022 mulai pukul 15.15 WIB

 

ORBITINDONESIAPersik Kediri akan menghadapi Dewa United pada pekan ke-15 BRI Liga 1 yang akan digelar si Stadion Maguwoharjo, Sabtu 17 Desember 2022 sore WIB.

Persik Kediri hadapi laga ini denagn modal sangat buruk dimana Macan Putih belum meraih kemenangan dalam 14 laga BRI Liga 1 yang membuat mereka terbenam di dasar klasemen dengan torehan enam angka hasil dari enam kali imbang dan delapan kali kalah.

Kondisi serupa juga dialami oleh Dewa United, tim promosi ini belum pernah menang dalam tujuh partai terakhir yang dilakoni hanya berada di peringkat 13 klasemen dengan koleksi 14 poin.

Baca Juga: BRI Liga 1 : Arema FC Melawan Persita Tangerang, Duel Tim Produktif Lawan Pengendali Ritme

Pertemuan terakhir kedua tim yang terjadi dalam laga uji coba pada 2021 silam berhasil dimenangkan Persik Kediri dengan skor 2-0.

Prediksi Skor Persik Kediri vs Dewa United

Persik Kediri bukukan tiga hasil imbang dan dua kali kalah dalam lima pertandingan terakhir.

Pada periode tersebut, Persik Kediri melesakkan empat gol dan kebobolan delapan kali.

Dewa United kemas empat kali imbang dan menelan satu kekalahan pada lima laga terakhir.

Baca Juga: BRI Liga 1 : Rans Nusantara FC Melawan Bhayangkara FC, Phoenix Menang Comeback atas The Guardians

Dalam kurun waktu tersebut, Dewa United mencetak empat gol dan kebobolan enam gol.

Head to Head Persik Kediri vs Dewa United

9 Juni 2021 – Persik Kediri 2-0 Dewa United (Persahabatan

28 Agustus 2019 – Dewa United 1-0 Persik Kediri (Liga 2)

Berdasarkan paparan di atas, OrbitIndonesia prediksi laga antara Persik Kediri melawan Dewa United akan sangat seru dengan saling jual beli serangan namun berakhir imbang 1-1 untuk kedua tim.

Pertandingan Persik Kediri melawan Dewa United akan digelar pada Sabtu 17 Desember 2022 mulai pukul 15.15 WIB dari Stadion Maguwoharjo yang disiarkan secara streaming melalui Vidio untuk mengaksesnya bisa klik di sini. ***

Berita Terkait