Cek UKT di Kampus UNY, Buat Maba yang Mau Daftar SNBP dan SNBT 2023
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 21 Januari 2023 19:26 WIB
ORBITINDONESIA – Bagi kamu calon mahasiswa baru (maba) perlu banget untuk mengecek biaya kuliah atau Uang Kuliah Tunggal (UKT) di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Jika kamu seorang maba, sebelum mengikuti seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) 2023, kamu wajib banget mengecek UKT di PTN yang akan kamu masuki.
Untuk masuk sebagai Mahasiswa di Kampus UNY, kamu bisa mengikuti Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) ataupun Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).
Untuk biaya pendidikan S1 jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 atau kini disebut SNBP dan SNBT, besarannya tak berbeda alias sama.
Sebagai kampus negeri, UKT di UNY sangatlah memeperhatikan kemampuan sosial ekonomi orang tua atau wali mahasiswa baru yang akan mendaftarkan diri di UNY.
Ketetapan besaran biaya kuliah alias UKT di kampus UNY telah diatur dalam Kepmen Ristekdikti No.194/M/KPT/2019.
Baca Juga: BRI Liga 1: PSIS Semarang Melawan Arema FC, Mahesa Jenar Raih Kemenangan Kedua Beruntun
Perlu diingat, seluruh biaya yang telah dibayarkan (biaya pendaftaran dan biaya pendidikan) tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apapun.