DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Berikut Sejarah Lahirnya Hari Kebebasan Pers Sedunia yang Diperingati Setiap Tanggal 3 Mei

image
Setiap tanggal 3 Mei diperingati sebagai Hari Kebebasan Pers Sedunia

 

ORBITINDONESIA.COMHari Kebebasan Pers Sedunia diperingati setiap tanggal 3 Mei setiap tahunnya.

Pada tanggal 3 Mei tahun ini menjadi tahun ke-30 perayaan Hari Kebebasan Pers Sedunia untuk mengapresiasi perjuangan media untuk memberitakan atau menyampaikan informasi secara bebas kepada masyarakat di seluruh dunia.

Peringatan Hari Kebebasan Pers Sedunia yang jatuh pada setiap tanggal 3 Mei ini dimaksudkan untuk melihat kemajuan substansial untuk mencapai kebebasan pers di seluruh dunia

Baca Juga: NAH LHO, Pamer Barang Mewah, KPK Jadwalkan Pemanggilan Kadinkes Lampung Reihana Pekan Ini

Pertama kali dicetuskan tanggal 3 Mei sebagai Hari Kebebasan Pers Sedunia oleh Majelis Umum PBB pada tahun 1993 menyusul rekomendasi sidang ke-26 Konferensi Umum UNESCO tahun 1991.

Hari kebebasan Pers sedunia merupakan respon atas ajakan kelompok wartawan Afrika pada tahun 1991 sesuai kesepakatan Deklarasi Windhoek yang berisikan tentang pluralisme dan kemandirian media.

Hari Kebebasan Pers Sedunia menjadi momentum evaluasi kebebasan pers di selruh dunia sebagi upaya untuk mempertahankan media dari ancaman atas kemerdekaan dan laranngan membayar upeti kepada wartawan.

Baca Juga: VIRAL, Rumah Dokter Wayan Mirip Ibu Eny, Mewah tapi Terbengkalai dan Penuh Sampah

Selain itu peringatan Hari Kebebasan Pers Sedunia menjadi momentum untuk memberikan penghormatan kepada wartawan yang gugur dalam menjalankan profesinya.

Selain itu, tanggal 3 Mei sebagai pengingat kepada pemerintah mengenai komitmen untuk menghormati kebebasan pers dan refleksi di kalangan professional media mengeni isu kebebasan pers dan etika profesional

Dengan adanya peringatan Hari Kebebasan Pers Sedunia setiap pihak diharapakan dapat mendorong dan mengembangkan inisiatif untuk mewujudkan kebebasan pers di seluruh dunia

Baca Juga: SEVENTEEN Beri Positif Vibes Lewat Lagu FML untuk Generasi Muda yang sering Ngerasa No Life, Ini Maknanya

Maksud dari Hari Kebebasan Pers sedunia ini untuk merayakan prinsip-prinsip dasar kebebasan pers, selain itu untuk menilai keadaan kebebasan pers di seluruh dunia. Selain itu untuk membela media dari serangan terhadap independensi mereka

 

Dapatkan informasi lainnya dari kami di Google News

Berita Terkait