DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Korean Vibes: HAH? TOP BIGBANG akan Meluncur ke Bulan Ikut DearMoon Project SpaceX milik Elon Musk

image
TOP BIGBANG akan ikut serta menjadi crew Dear Moon ke Bulan

ORBITINDONESIA- Korean Vibes, TOP BIGBANG atau yang bernama asli Choi Seung Hyun berbagi cerita tentang perasaan senangnya saat terpilih sebagai salah satu anggota kru untuk perjalanan bersejarah ke bulan.

Pada Senin 12 Desember 2022, TOP BIGBANG  mengunggah foto di Instagram pribadinya bersama dengan sebuah lukisan yang bertuliskan, DearMoon.

Ternyata sebelumnya pada Jumat 9 Desember 2022 telah dipastikan bahwa TOP BIGBANG akan berpartisipasi dalam DearMoon Project, sebuah proyek wisata bulan dari perusahaan SpaceX milik Elon Musk.

Baca Juga: Film Transformers Rise of The Beasts Masih Menghadapi Tantangan Besar, Tiga Faksi Transformer Baru akan Hadir



"Secara pribadi, empat tahun lalu, ketika saya mengalami masa tersulit, teman baik saya Joel melukis ini untuk saya. Ini bukan keajaiban yang terjadi begitu saja. Ini adalah sesuatu yang sangat penting yang diciptakan melalui seni," ujar TOP BIGBANG dilansir Soompi, Senin.

Tujuan dari DearMoon adalah untuk menyelesaikan ekspedisi pertama ke bulan dengan warga sipil swasta dan TOP BIGBANG akan berpartisipasi dalam proyek tersebut sebagai salah satu dari delapan anggota kru artis lainnya.

Baca Juga: Korean Vibes: Fakta Unik Drama Korea The Glory, Tanda Comeback Song Hye Kyo Jadi Pemanis di Akhir Tahun 2022

Selain TOP BIGBANG, anggota kru lain dalam perjalanan itu adalah DJ dan produser Steve Aoki, fotografer Rhiannon Adam, fotografer dan pembuat film Karim Iliya, koreografer Yemi A.D., musisi dan YouTuber Tim Dodd, serta aktor Dev Joshi.

Dua anggota kru cadangan adalah pemain seluncur salju Kaitlyn Farrington dan penari Miyu.

Proyek DearMoon saat ini dijadwalkan untuk diluncurkan pada tahun 2023.***

Berita Terkait