6 Fakta Unik Albus Dumbledore di Film Harry Potter yang Diperankan Michael Gambon
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Jumat, 29 September 2023 12:00 WIB
ORBITINDONESIA.COM - Salah satu franchise film tersukses di dunia, Harry Potter menjadikan Michael Gambon sebagai pemeran Albus Dumbledore.
Berkat Michael Gambon sebagai Albus Dumbledore juga salah satu faktor yang membuat franchise Harry Potter bisa dikenal di seluruh dunia.
Terdapat beberapa fakta unik tentang karakter Albus Dumbledore yang diperankan Michael Gambon di film Harry Potter ini, salah satunya adalah hampir diperankan aktor lain.
Baca Juga: Unik, Polda Jatim Luncurkan Aplikasi Ilmu Semeru untuk Cari Motor yang Hilang Akibat Dicuri
Dalam franchise film Harry Potter, Albus Dumbledore yang diperankan Michael Gambon adalah kepala sekolah Hogwarts yang dihormati oleh murid-muridnya.
Selain karena kemampuannya sebagai penyihir terkuat, Albus Dumbledore juga sering memberikan nasehat bijaksana kepada muridnya di kala menghadapi situasi berbahaya.
Sepanjang franchise film Harry Potter, Albus Dumbledore jarang diperlihatkan berduel secara langsung dengan karakter antagonis.
Meskipun begitu tetap saja Albus Dumbledore dikenal sebagai penyihir terkuat di dunia franchise Harry Potter.
Bahkan Voldemort sendiri saja tidak ingin berhadapan dengan Albus Dumbledore di masa jayanya karena kekuatan sihirnya yang terlalu kuat.
Berikut ini adalah beberapa fakta unik tentang karakter Albus Dumbledore yang diperankan Michael Gambon di franchise film Harry Potter:
1. Perjalanan Hidup Di Versi Novel
Mungkina tidak banyak yang begitu mengetahui tentang perjalanan hidup dari Albus Dumbledore di versi filmnya.
Karena dalam versi film yang diperankan Michael Gambon, Albus Dumbledore sudah diperlihatkan menjadi penyihir terkuat dan bertugas sebagai kepala sekolah Hogwarts.
Secara singkat Albus Dumbledore mempunyai perjalanan hidup dan masa kecil yang begitu berat karena diliputi rasa trauma.
Baca Juga: Inilah Profil Michael Gambon, Pemeran Albus Dumbledore di Harry Potter yang Meninggal di Usia 82 Tahun
Lahir dengan nama lengkap sebagai Albus Percival Wulfric Brian Dumbledore, adalah anak dari pasangan Kendra dan Percival Dumbledore pada tahun 1881.
Albus Dumbledore memang sempat diceritakan mempunyai seorang adik perempuan bernama Ariana yang diserang oleh Muggle di dunia manusia.
Kemudian sang ayah yang dikurung di penjara Azkaban karena berusaha membalaskan dendam kematian putrinya.
Selain adik perempuan, Albus Dumbledore sebenarnya mempunyai satu adik laki-laki bernama Aberforth Dumbledore, namun hubungan keduanya tidak begitu baik.
Meskipun pada akhirnya Aberforth Dumbledore membantu Sekolah Hogwarts melawan Voldemort di film Harry Potter and the Deathly Hollows part 2.
2. Diperankan oleh Dua Aktor
Sebenarnya Albus Dumbledore pernah diperankan oleh aktor berbeda, yaitu Richard Harris yang akhirnya harus diambil alih oleh Michael Gambon.
Michael Gambon memerankan Albus Dumbledore setelah Richard Harris meninggal dunia di tahun 2002.
Meskipun berpindah tangan pemeran aktornya, namun Michael Gambon tidak gagal dalam memerankan Albus Dumbledore di franchise film Harry Potter.
3. Hampir Diperankan Ian Mckellen
Sebelum jatuh ke tangan Michael Gambon, karakter Albus Dumbledore hampir diperankan oleh aktor senior lainnya.
Dia adalah Ian McKellen yang hampir memerankan Albus Dumbledore di film Harry Potter namun batal.
Batalnya Ian McKellen memerankan Albus Dumbledore ini dikarenakan dia lebih memilih berperan sebagai Gandalf di film Lord of the Rings.
4. Muncul di semua film Harry Potter
Perannya begitu sentral di franchise film Harry Potter membuat Albus Dumbledore selalu muncul di semua film Harry Potter.
Michael Gambon sendiri mulai memerankan Albus Dumbledore di franchise film adaptasi novel J.K Rowling dalam Harry Potter and the Prisoner of Azkaban.
Setelah itu, Albus Dumbledore selalu muncul dalam semua film sekuel Harry Potter hingga Deathly Hollows.
5. Karakter Favorit J.K Rowling
Dalam salah satu wawancaranya, J.K Rowling pernah mengatakan jika dirinya menjadikan karakter Albus Dumbledore sebagai penyihir favoritnya di dunia Harry Potter.
6. Mempunyai kemiripan dengan Harry Potter
Selain perjalanan hidupnya yang mengenaskan, Albus Dumbledore mempunyai beberapa kemiripan dengan Harry Potter.
Salah satunya adalah ibu dari Albus Dumbledore dan Harry Potter sama-sama seorang muggle atau manusia non pengguna sihir.
Kemiripan kedua antara Albus Dumbledore dan Harry Potter adalah sama-sama murid Gryffindor yang mempunyai sifat pemberani.
Dan kemiripan ketiga antara Harry Potter dan Albus Dumbledore adalah sama-sama murid berbakat di sekolah Hogwarts.
Itulah beberapa fakta unik tentang Albus Dumbledore di franchise film Harry Potter yang diperankan Michael Gambon.***