Liga Inggris: Liverpool Berminat Datangkan Declan Rice dan Federico Chiesa
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Selasa, 24 Januari 2023 19:08 WIB
ORBITINDONESIA- Liverpool dikabarkan akan datangkan Declan Rice dan Federico Chiesa pada bursa transfer musim panas 2023 mendatang.
Dilansir dari Goal Internasional, Liverpool dikabarkan ingin datangkan Declan Rice dan Federico Chhiesa ke Anfield pada bursa transfer musim panas 2023 mendatang.
Declan Rice yang bermain di West Ham United ini memiliki kontrak yang berakhir pada Juni 2024 mendatang, namun kabarnya Declan Rice ingin segera tinggalkan West Ham United.
Baca Juga: Laga Big Match Liverpool vs Chelsea Berakhir Anti Klimaks
Meski sangat tertarik bergabung dengan Arsenal namun menjadikan Declan Rice menjadi target utama untuk datangkan pada bursa transfer mendatang.
Menanggapai hal tersebut, West Ham bersedia melepaskan Declan Rice dengan banderol 100 juta pounds atau sekitar Rp 1,6 triliun.
Selain Declan Rice, Liverpool juga pertimbangkan untuk mendatangkan pemain sayap Juventus, Federico Chiesa sebagai pengganti Mohammed Salah.
Baca Juga: Serie A: Kasus Pemalsuan Nilai Tranasfer, Juventus Dihukum Pengurangan 15 Poin
Namun Juventus bersedia melepaskan Federico Chiesa dengan harga 53 juta euro atau sekitar Rp847 juta untuk menebusnya dari Allianz Arena
Seperti diketahui, Liverpool menjadi salah satu tim yang kurang aktif dalam datangkan pemain baru dalam bursa transfer Januari 2023, Liverpool hanya datangkan Cody Gakpo dari PSV Eindhoven.
Liverpool hanya keluarkan sekitar 37 juta pounds atau sekitar RP698 miliar, keputusan datangkan penyerang timnas Belanda ini dipertanyakan banyak pihak dimana Liverpool lebih butuh pemain gelandang daripara penyerang.