DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Berikut Ini Cara Bersihkan Alat Grill Setelah Acara Tahun Baru Biar Bisa Digunakan Lagi

image
Ilustrasi, Berikut ini cara bersihkan alat grill setelah acara tahun baru dengan berbagai cara agar bisa digunakan lagi di kemudian hari

 

ORBITINDONESIA – Acara pergantian tahun selalu diisi dengan kegiatan memanggang atau membakar daging dengan alat grill. Namun setelah kegiatan membakar daging dan jagung serta menyantapnya bersama keluarga dan sahabat, alat grill atau alat panggang dalam kondisi kotor.

Sebagaimana dikutip dari Food & Wine sangat penting membersihkan panggangan setelah digunakan.

Itu berarti membersihkan partikel makanan dari kisi-kisi serta membersihkan sikat panggangan, itu tergantung pada jenis alat grill yang anda miliki, perawatan rutin yang diperlukan mungkin berbeda.Untuk membersihkan grill gas, anda harus mengosongkan panci tetes setiap saat.

Baca Juga: Matahari Pertama Tahun 2023, Tahun Dunia Bebas Pandemi?

Sedangkan untuk grill arang, pastikan anda untuk menyikat sisa arang dan abu setelah dingin untuk mencegah penumpukan yang menghalangi ventilasi panggangan.

Setelah bakar daging, pastikan selalu untuk melakukan beberapa hal berikut. Pertama, panaskan panggangan dengan pengaturan tinggi selama 15 menit untuk mengkarbonasi sisa makanan yang menempel

Saat panas, kikis semua sisa makanan dari kisi-kisi dengan gunakan pengikis logam, atau pengikis kayu atau juga sikat panggangan untuk menggosok dari setiap sudut.

Akhiri dengan mengelap kisi-kisi dengan tisu dapur yang dibasahi minyak menggunakan penjepit. Penting untuk membumbui kisi-kisi, mencegah lengket di lain waktu, dan menangkal karat.

Baca Juga: SUDAH TAYANG, Ini Sinopsis Drakor Alchemy of Souls Season 2 Episode 7, Seo Yool Mati

Berikut ini beberapa cara bersihkan alat grill setelah acara malam tahun baruan untuk mencegah terjadinya karat dan kerusakan sehingga bisa digunakan lagi di kemudian hari.

Sebagaimana dikutip dari Home Guiedes SF Gate, panggangan harus dibersihkan secara mendalam beberapa kali dalam setahun jika sering digunakan. Namun menurut Taste of Home bersihkan alat grill setelah digunakan adalah hal yang penting.

Karena Karsinogen menumpuk di kisi-kisi dan kelebihan lemak serta kotoran membuat makanan terasa tidak enak saat dikonsumsi dan menambah waktu memasak. Metode pembersihan dapat sedikit berbeda tergantung pada jenis alat grill

Food & Wine merekomendasikan untuk mengosongkan panci tetes pada alat grill gas setelah setiap kali digunakan.

Baca Juga: Inilah Daftar Nama Merk Mobil Listrik Melesat Di Indonesia Sepanjang 2022, Lengkap dengan Harga dan Spesifkasi

Atau bisa juga gunakan Cuka dengan cara tuangkan secangkir cuka putih ke dalam mangkuk besar lalu campurkan setengah cangkir soa kue

Kisi-kisi tadi taruh di kantong plastic atau kantong sampah, lalu tuangkan cairan cuka bercampur soda ini ke dalam kantong tersebut.

Biarkan kantong plastic tersebut semalaman dan bilas minyak yang sudah lepas dengan air dapat dilakukan di bak cuci piring dan jangan nyalakan air terlalu tinggi dan sisanya bersihkan dengan sikat panggangan.

Atau juga dengan menggunakan bawang. Bawang sendiri mengandung enzim asam yang memecah lemak, sehingga memiliki sifat pembersih panggangan.

Untuk bersihkan alat grill menggunakan bawang, anda harus memotongnya menjadi dua kemudian menusuknya dengan garpu barbekyu dan gunakan ujung potongan dengan menggosok kisi-kisi hingga bersih. ***

Berita Terkait