Fakta Unik Tentang Anime Spy X Family, Serial Manga Pertama Karangan Tatsuya Endo Keluarga Mata Mata
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Senin, 05 Desember 2022 08:11 WIB
ORBITINDONESIA- Bagi Anda yang mengikuti perkembangan anime Jepang pasti sudah tidak asing lagi dengan Anime Spy X Family.
Anime Spy X Family menjadi terkenal karena banyak netizen yang gemas dengan karakter Anya, anak dari Loid dan Yor.
Anime Spy X Family sendiri bercerita tentang Loid yang harus menjalani misi sebagai mata-mata yang mengharuskannya membuat keluarga rekaan untuk menyempurnakan penyamarannya.
Berikut ini adalah fakta-fakta unik dari Anime Spy X Family yang bisa kamu ketahui:
- Serial manga pertama Tatsuya Endo
Anime Spy X Family merupakan satu terobosan yang mengagumkan untuk Tatsuya Endo selaku pengarang dari manga ini.
Pasalnya manga Spy X Family adalah serial manga dari Endo setelah sekian lama hanya menulis one-shot manga.
Bahkan dalam perjalanan karir Endo ada beberapa karyanya yang dihentikan karena pembacanya yang sedikit.
Baca Juga: Fakta Unik Anime Bleach yang Comeback Setelah Hiatus Selama 10 Tahun dalam Thousand Year Blood War
- Menyiapkan banyak judul
Tatsuya Endo membutuhkan waktu yang lama untuk mematangkan projek ini, baginya kesulitan utama adalah menentukan judul untuk manga ini pada awalnya.
Endo ingin memastikan jika pembacanya dapat menangkap pesan yang ingin disampaikan olehnya.
Bahkan Endo menyiapkan 100 judul yang akhirnya judul Spy X Family yang digunakan.
- Dapat dibaca online
Sebagai bentuk dukungan untuk pengarang dalam mengerjakan komiknya, para penggemar akan membaca manganya lewat jalur resmi.
Dan Spy X Family dapat dibaca di situs Shonen Jump yang merupakan penerbit resmi dari manga ini.
- Referensi karakter
Anime Spy X Family diadaptasi dari situasi sejarah perseteruan antara Jerman Barat dan Jerman Timur.
Waktu itu kedua wilayah ini terpisah dan ingin menguasai satu sama lain, latar waktu itu memang cocok dengan profesi Loid yang merupakan mata-mata.
- Rating yang tinggi
Diproduksi oleh WIT Studio dan Cloverwork Studio yang sudah berpengalaman dalam membuat anime populer dengan grafis yang memukau memang menjadi jaminan Anime Spy x Family menjadi tayangan yang berkualitas.
Berdasarkan situs MyAnimeList, Anime Spy X Family mencetak rating sebesar 8,74.
Sedangkan pada Anime Spy X Family part 2 mendapat rating 8,77.
Itulah ulasan tentang deretan fakta unik unik dari Anime Spy X Family yang bisa Anda ketahui.***