Kunci Jawaban Soal SMA Kelas 10 Mapel Bahasa Indonesia Halaman 128 129, Simak Hikayat Ini dan Cari Kata Arkais
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 05 November 2022 08:42 WIB
ORBITINDONESIA - Mari kita simak bersama isi Kunci jawaban soal SMA untuk siswa kelas 10 dalam mata pelajaran Bahasa Indonesia halaman 128 129.
Kunci jawaban soal SMA kali ini siswa diminta untuk menemukan kata-kata arkais di dalam sebuah teks cerita.
Disarankan, sebelum menunjukkan Kunci jawaban soal SMA ini, anak-anak dipastikan telah mengerjakan soal sendiri atau secara mandiri dan maksimal sesuai dengan materi yang telah dipelajari dari guru.
Kebenaran dalam Kunci jawaban soal SMA di bawah ini adalah tidak bersifat mutlak. Sehingga tetap dibutuhkan ketelitian dan bimbingan dari guru.
Tugas
Petunjuk:
1. Bacalah kembali Hikayat Bayan Budiman.
2. Daftarlah kata-kata arkais di dalamnya.
3. Temukan makna kata arkais tersebut dengan menggunakan KBBI.
Baca Juga: Kunci Jawaban Soal SD Kelas 5 Mapel Matematika Halaman 142, Selesaikan Soal Pecahan Ini
Jawaban:
- Kata Arkais: bertitah
Makna Kamus: berkata
- Kata Arkais: sebermula
Makna Kamus: mula-mula, pada mulanya
- Kata Arkais: hatta
Makna Kamus: lalu, sudah itu lalu, maka
- Kata Arkais: berhampiran
Makna Kamus: berdekatan (dengan)
Baca Juga: Kunci Jawaban Soal SD Kelas 5 Mapel PAI Halaman 53, Pilihan Ganda tentang Asmaulhusna
- Kata Arkais: menyekat
Makna Kamus: memberi sekat (berdinding) supaya ada batasnya, memisahkan dengan sekat, menyekati, menahan, membatasi (diri), mengasingkan (diri), mengekang (diri)
- Kata Arkais: menangguh
Makna Kamus: menunda
Itulah tadi di atas Kunci jawaban soal SMA kelas 10 mapel Bahasa Indonesia halaman 128 129. Semoga bermanfaat.***