DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

10 Ucapan Sambut Hari Pahlawan, Membakar Semangat Juang dan Nasionalisme Cocok Untuk Dikirim Ke Sahabat

image
10 Ucapan Hari Pahlawan 2022 yang membakar semangat juang dan nasionalisme untuk dibagikan kepada Sahabat

 

ORBITINDONESIA – Tanggal 10 November 1945 adalah sejarah peristiwa pertempuran para pemuda Surabya menghadapi tentara Belanda demi pertahankan kemerdekaan Indonesia. Peristiwa ini dikenal sebagai Hari Pahlawan bagi Bangsa Indonesia.

Hari Pahlawan 10 November sejatinya mulai diperingati sejak 16 Desember 1959 lewat Surat Keputusan Presiden No. 316 tahun 1959. Hari Pahlawan 10 November termasuk agenda hari besar nasional, namun tidak menjadi agenda hari libur secara nasional

Dalam rangka meriahkan Hari Pahlawan 10 November, berikut ini adalah ucapan untuk memperingati Hari Pahlawan yang dikutip dari berbagai sumber yang dapat anda pilih untuk dikirim ke keluarga atau sahabat dan rekan kerja.

Baca Juga: Contoh Naskah Pidato Hari Pahlawan 10 November Dalam Bahasa Inggris untuk Pelajar SMA, Bisa Diedit

1. Selamat Hari Pahlawan 10 November 2020. Semoga bisa menjadi pahlawan untuk diri sendiri keluarga serta orang-orang yang dicintai

2. Negeri ini, Republik Indonesia, bukanlah milik suatu golongan, bukan milik suatu agama, bukan milik suatu kelompok etnis, bukan juga milik suatu adat-istiadat tertentu, tetapi milik kita semua dari Sabang sampai Merauke! Selamat Hari Pahlawan 10 November 2020.

3.Cita-cita persatuan Indonesia itu bukan omong kosong, tetapi benar-benar didukung oleh kekuatan-kekuatan yang timbul pada akar sejarah bangsa kita sendiri. Selamat memperingati hari pahlawan 10 November 2020.

4.Selamat Hari Pahlawan 10 November 2020. Meneladani perjuangan pahlawan adalah kunci keberhasilan generasi masa depan.

5.Selamat Hari Pahlawan, 10 November 2020. Semoga semangat perjuangan para pahlawan mengalir dalam darah kita.

Baca Juga: Terinspirasi Dari Hari Pahlawan 10 November, Ini 30 Nama Bayi Laki laki yang Gagah dan Pemberani

6.Pahlawan masa kini adalah pemuda yang tidak galau dengan perubahan zaman, tapi dia yang terus bergerak mencari dan menjadi solusi dan inspirasi bagi masyarakat di sekitarnya.

7.Pahlawan adalah orang yang rela berkorban, meninggalkan zona nyaman demi suatu yang berguna di masa depan. Mari peringati jasa para pahlawan dengan bersatu padu menjaga warisannya. Selamat Hari Pahlawan

8.Kita tak akan bisa merasakan seperti sekarang ini, semua berkat pahlawan yang melawan penjajah dahulu. Selamat Hari Pahlawan, 10 November 2020

9. Perbuatan baik akan tetap terjaga baik, sekalipun difitnah dan dicela. Keburukan akan tetap dirasa jelek sekalipun dicitrakan dan dipersepsikan baik. Mari selalu berbuat kebaikan dan berjuang untuk masyarakat, bangsa, dan negara. Selamat Hari Pahlawan.

10.Mari menundukkan kepala sejenak mengingat para patriot kita, untuk mendoakan para pejuang kita.***

Berita Terkait