DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Cegah Kecelakaan, Polwan Satlantas Polres Barito Selatan Edukasi Pengendara yang Melanggar

image
Ilustrasi Pelanggaran Aturan Lalu Lintas Diberi di Barito Selatan Dinberi Edukasi.

ORBITINDONESIA - Personel Polwan Satlantas Polres Barito Selatan, Kalimantan Tengah melaksanakan patroli edukasi kepada pengendara yang melanggar lalu lintas.

"Patroli ini memberi edukasi dan pemahaman tentang aturan berlalu lintas," ujar Kasatlantas Iptu Nofiana Rahmy kepada wartawan di sela edukasi kepada penggedara yang kedapatan melanggar aturan lalu lintas, di Buntok, Minggu 30 Oktober 2022.

Kepolisian di lapangan masih menemukan pengendara yang melanggar aturan berlalu lintas seperti tidak memakai helm.

Baca Juga: Heroik, Kepolisian Barito Selatan Selamatkan Jakpar Sekeluarga Korban Perahu Tenggelam di Sungai Barito

Baca Juga: Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran Pastikan Kebutuhan Warga Terdampak Banjir di Pengungsian Terpenuhi

Baca Juga: Gubernur Sugianto Sabran Cekatan Menolong Warga Kalimantan Tengah Terdampak Banjir, 2000 Ton Beras Disiapkan

Patroli edukasi ini, kata Kasatlantas Nofiana Rahmy adalah untuk menindaklanjuti instruksi Kapolri melalui Kapolres Barito Selatan bahwa sanksi berlalu lintas manual tidak lagi diterapkan kepadai pengendara yang melanggar. 

Ia mengimbau anggota masyarakat agar tetap disiplin dalam berlalu lintas dan senantiasa melengkapi surat-surat kendaraan sewaktu berkenedara.

"Kita tetap mengedukasi dan menghimbau agar masyarakat tetap tertib dalam berlalu lintas untuk menghindari kecelakaan dan mewujudkan masyarakat yang selamat," kata Iptu Nofiana Rahmy. (AF) ***

Berita Terkait