Berbagai Ide Lomba Hari Pahlawan 10 November yang Tidak Membosankan Ala Generasi Milenial
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Sabtu, 29 Oktober 2022 12:56 WIB
ORBITIINDONESIA- Menghitung hari menjelang datangnya Hari Pahlawan 10 November nanti akan dirayakan dengan meriah.
Perayaan Hari Pahlawan 10 November biasanya akan dirayakan dengan diadakannya berbagai macam ide lomba yang kreatif dan juga ramai oleh peserta.
Lomba Hari Pahlawan 10 November akan lebih cocok diikuti oleh anak muda, karena ide lomba berikut ini lebih mengikuti tren anak muda generasi milenial agar tidak membosankan.
Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Pahlawan 10 November yang Bisa Anda Kirimkan ke Grup Kantor atau Keluarga
Berikut ini adalah ide lomba Hari Pahlawan 10 November yang bisa diadakan di perumahan dan sekolah:
- Lomba paduan suara
Lomba yang bisa diadakan pertama adalah lomba paduan suara dan bisa diikuti oleh anak sekolah.
Belakangan ini banyak ide lomba dengan bakat paduan suara dan terdapat banyak di sekolah SMP hingga SMA.
- Lomba desain/ilustrasi
Anak sekolah saat ini juga memiliki bakat untuk menggambar desain dan ilustrasi lewat komputer.
Hal ini bisa dijadikan ide lomba yang diadakan di sekolah dengan tema hari pahlawan.
Ide lomba lain adalah membuat ilustrasi perjuangan pahlawan di zaman penjajahan yang juga dibuat oleh para anak muda.
Baca Juga: BNPT Helat Parade Budaya Nusantara dengan Kebaya Indonesia Perkuat Identitas Bangsa
- Lomba film pendek
Film pendek adalah genre film yang tidak membutuhkan terlalu banyak biaya dan proses pengerjaannya yang cenderung cepat dan singkat.
Film pendek bisa dijadikan ide lomba dan diikuti oleh anak muda dengan pemenangnya memenangkan sejumlah hadiah.
- Lomba membuat video/reels diposting di Instagram
Media sosial saat ini dijadikan untuk berbagai medium kegiatan yang bermanfaat dan perayaan hari tertentu.
Salah satunya adalah lomba perayaan hari pahlawan, peserta lomba bisa membuat video pendek dengan tema hari pahlawan dan diposting di Instagram.
Baca Juga: Tempe Mendoan Asal Indonesia Hiasi Tema Google Doodle Hari Ini, 29 Oktober 2022
- Lomba fotografi
Salah satu kegiatan yang sering sekali diikuti oleh anak sekolah adalah kegiatan fotografi, ini bisa dijadikan salah satu cabang lomba untuk merayakan hari pahlawan.
Peserta membuat sekumpulan karya foto dengan tema Hari Pahlawan 10 November.
Itulah ulasan ide lomba Hari Pahlawan 10 November yang bisa diadakan di perumahan dan sekolah***