DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Pemeran Hagrid di Harry Potter, Robbie Coltrane Meninggal Dunia di Usia 72 Tahun

image
pemeran karakter Hagrid, Robbie Coltrane meninggal dunia

ORBITINDONESIA- Salah satu film adaptasi novel paling terkenal di dunia, Harry Potter baru saja kehilangan salah satu pemeran terbaiknya, yaitu Robbie Coltrane.

Robbie Coltrane adalah aktor pemeran Hagrid, salah satu guru di sekolah sihir Hogwarts dan terkenal dekat dengan para muridnya termasuk Harry.

Dalam cerita filmya Robbie Coltrane atau Hagrid adalah seorang guru yang mengawasi hewan-hewan supranatural di sekitar Hogwarts, karakternya terkenal karena mempunyai tubuh yang tinggi besar namun hatinya yang hangat.

 Baca Juga: Ternyata Logo Hari Santri Nasional 2022 mengandung 6 Filosofi, Begini Maknanya

Selain Franchise Harry Potter, Robbie Coltrane juga pernah membintangi film-film lain yang membuat namanya melambung.

Salah satunya adalah dalam dua film James Bond yakni Golden Eye dan The World is Not Enough.

Selain itu Robbie Coltrane juga dikenal lewat serial kriminal berjudul Cracker di tahun 1950-an.

Baca Juga: 20 Twibbon Hari Santri Nasional Gratis untuk Dipasang Sosial Media 22 Oktober 2022

Di sana dia berperan sebagai Dr. Eddie Fitzgerald, lewat perannya ini Robbie berhasil merebut piala British Academy Television Award sebagai aktor terbaik selam tiga kali berturut-turut.

Film populer lain yang dibintangi oleh Robbie Coltrane adalah Van Hellsing, di film action thriller ini dia berperan sebagai pemeran pendukung bernama Dr. Henry Jekyll.

Bersama Hugh Jackman film ini sempat menjadi hits di tahun rilisnya yaitu 2004.

Baca Juga: Begini Pernyataan Lesti Kejora Usai Cabut Laporan KDRT Rizky Billar

Karena kabar meninggalnya ini nama Robbie Coltrane juga menjadi trending topic Twitter dan banyak penggemarnya terutama dari serial Harry Potter yang mengirimkan doa untuk Robbie.

Tidak lupa rekan sesama aktor juga mengirimkan ucapan duka untuk Robbie, salah satunya adalah Daniel Radcliffe.

Sebagai lawan mainnya yang sering bertemu di lokasi syuting Harry Potter pastinya Daniel merasa kehilangan, dia mengatakan Robbie adalah orang yang ramah dan selalu membuat lokasi syuting selalu ceria.

Baca Juga: Bukan Main! Tom Cruise Bakal Jadi Warga Sipil Pertama yang Syuting Film di Luar Angkasa

"Robbie adalah salah satu orang paling lucu yang pernah saya temui dan selalu membuat kami tertawa terus-menerus sebagai anak-anak di lokasi syuting. Saya terutama memiliki kenangan indah tentang dia menjaga semangat kami di Tawanan Azkaban, ketika kami semua bersembunyi dari hujan lebat selama berjam-jam di gubuk Hagrid dan dia bercerita dan membuat lelucon untuk menjaga semangat,” ucap Daniel Radcliffe.

JK Rowling tidak lupa mengatakan ucapan doa dan mengirimkan doa untuk keluarga terdekat Robbie yang ditinggalkan.

"Dia adalah bakat yang luar biasa, yang lengkap, dan saya sangat beruntung mengenalnya, bekerja dengannya dan tertawa bersamanya. Saya mengirimkan cinta dan belasungkawa terdalam saya kepada keluarganya, di atas semua anak-anaknya," katanya lagi.***

Berita Terkait