DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

MotoGP Australia. Pikiran Fabio Quartararo Kembali Jernih Usai Sepekan Menutup Diri

image
Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo tidak ingin berlarut-larut dalam kekecewaan, MotoGP Australia ini dijadikan Fabio Quartararo sebagai momentum kebangkitannya


ORBITINDONESIA – Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo tidak ingin berlarut-larut dalam kekecewaan. MotoGP Australia ini dijadikan Fabio Quartararo sebagai momentum kebangkitannya.

Fabio Quartararo saat ini tengah mempersiapkan diri dalam menatap tiga seri tersisa pada MotoGP 2022 dengan MotoGP Australia menjadi balapan terdekat.

Di MotoGP Australia ini diharapkan Fabio Quartararo bisa mengembalikan performa kuat yang sempat hialng sejak paruh musim kedua.

Baca Juga: Kata Pebalap Soal Balapan MotoGP Digelar 42 kali

Rapor Fabio Quartararo sendiri sejak seri ke-11 MotoGP Belanda hanya sekali finis tiga besar dan tiga kali gagal cetak poin

Bahkan balapan terakhir MotoGP Thailand menghadirkan kekecewaan besar bagi sang juara bertahan ketika tak berkutik dan hanya finis di posisi ke-17.

Setelah itu pebalap Prancis ini menutup dirinya, mulai dari membolos wawancara media pasca balapan hingga sempat menutup akun media sosialnya.

Baca Juga: Jack Miller Kini Masuk Daftar Perburuan Gelar Juara MotoGP 2022

Namun kini Fabio Quartararo sudah menemukan kembali fokusnya, meraih hasil bagus pada MotoGP Australia memang krusial namun karakter Sirkuit Philip Island yang sangat bersahabat dengan Yamaha.

Kecuali di lurusan start/finis yang panjangnya 900 meter, Yamaha tak perlu khawatir kekurangan mereka dalam top speed.

“Hasil di Thailand sangat mengecewakan. Setelah Thailand, saya bisa focus untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi bagian terakhir dari musim ini,”kata Fabio Quartararo dalam rilis resmi tim Monster Energy Yamaha

Baca Juga: Menang di Kala Hujan, Juara MotoGP Thailand Kenang Kemenangan di Indonesia

“Saya telah menghabiskan pekan lalu untuk berlatih dan mempersiapkan diri karena dua balapan berikutnya akan berlangsung beruntun, dan itu akan menjadi sangat penting. Akan tetapi, saya tidak merasa khawatir,” katanya

“Sekarang kejuaraannya memiliki level yang setara, jadi ini soal melakukan yang terbaik, bekerja sama dengan baik sebagai tim dan mencetak poin sebanyak mungkin,”

Masih menjadi pemuncak klasemen, Quartararo kini hanya unggul dua poin dari rivalnya saat ini Francesco Bagnaia dari Ducati Lenovo.

Baca Juga: MotoGP Thailand, Penakluk Mandalika Juara, Bagnaia Beda Dua Poin Dari Quartararo

Sebagai informasi, Yamaha punya sejarah bagus dengan Sirkuit Philip Island, Australia termasuk saat menghadapi kesulitan besar

Pada 2018, catatan nol kemenangan Yamaha selama 25 balapan beruntun terputus di sirkuit yang terkenal dengan pemandangan lautnya.

MotoGP Australian sendiri akan berlangsung akhir pekan ini dimulai Latihan bebas pertama pada 14 Oktober 2022 hingga waktu balap di hari Minggu 16 Oktober 2022.***

Berita Terkait