DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

WNI Penyerang Awak Kabin Turkish Airlines Ternyata Mabuk

image
Penyerangan terhadap kru pesawat Turkish Airlines

ORBITINDONESIA – Warga Negara Indonesia (WNI) yang viral karena melakukan penyerangan terhadap awak kabin Turkish Airlines hingga menyebabkan pesawat terpaksa mendarat darurat ternyata sedang mabuk.

Pesawat Turkish Airlines rute Istanbul-Jakarta yang seharusnya mendarat di Bandara Soekarno-Hatta terpaksa mendarat darurat di Bandara Kualanamu, Medan karena ulah WNI mabuk yang lakukan penyerangan pada awak kabin.

Pelaku memukul seorang pramugara dalam kondisi mabuk. Pramugara yang menjadi korban pun melakukan perlawanan hingga ada penumpang lainnya yang ikut memukul pelaku sehingga keributan pun tak terelakan.

Baca Juga: Mamah Dedeh Tuai Pujian Saat Komentarnya Terhadap KDRT Dibandingkan Dengan Inul Daratista

Pelaku yang diketahui bernama Muhammad John Jaiz Boudewijn (48) kini tengah ditahan di Polresta Deli Serdang untuk dimintai keterangan usai dilakukan perawatan di klinik kesehatan pelabuhan Kualanamu (KMO).

"WNI yang diduga mabuk saat ini menjalani perawatan di klinik kesehatan pelabuhan Kualanamu (KMO) dengan kondisi mengalami luka-luka," kata Kabid Humas Polda Metri Jaya Endra Zulpan.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, pesawat Boeing 777 Turkish Airlines dengan nomor penerbangan TK56 dijadwalkan tiba di Jakarta pada pukul lima sore.

Baca Juga: Berkaca Dari Azwar Anas Yang Memilih Mundur Karena Malu Skandal Sepak Bola Gajah

Setelah WNI penumpang yang membuat onar tersebut diturunkan, pesawat kembali berangkat menuju Bandara Soekarno-Hatta pada 17.37 WIB. Pesawat sudah landing dengan selamat pukul 20.01 WIB.

Jajaran Polresta Deli Serdang masih mendalami insiden tersebut dengan pihak terkait. “Kami sedang dalami, (masih) berkoordinasi dengan pihak otoritas bandara,” ucap Kapolres Deli Serdang Kombes Pol Irsan Sinuhaji saat dikonfirmasi awak media.

Begitu juga dengan Executive General Manager (EGM) Angkasa Pura (AP) II Bandara Kualanamu, Heriyanto Wibow. Ia membenarkan telah terjadi divert landing oleh pesawat Triple Seven Turkish Airlines.***

Berita Terkait