Barcelona Kukuh di Puncak Klasemen Usai Bekuk Tuan Rumah Real Valladolid
- Penulis : Rhesa Ivan
- Minggu, 04 Mei 2025 06:12 WIB

ORBITINDONESIA.COM - Barcelona kukuh di puncak klasemen sementara Liga Sanyol LaLiga setelah menang 2-1 melawan tuan rumah Real Valladolid 2-1 di Stadion Jose Zorrilla, Valladolid, Minggu 4 Mei 2025 dini hari WIB.
Valladolid unggul cepat melalui Ivan Sanchez, namun Barcelona balik mengungguli mereka melalui gol yang divetak oleh Raphinha dan Fermin Lopez, demikian catatan Liga Spanyol.
Barcelona sekarang mengemas 79 poin dari 34 kali bertanding, unggul tujuh poin dari Real Madrid yang menduduki peringkat kedua, namun baru 33 kali bertanding.
Baca Juga: Barcelona Melawan Real Madrid di Final Copa del Rey Minggu Dini Hari WIB
Kekalahan membuat Valladolid semakin terbenam sebagai juru kunci dengan 16 poin dari 34 pertandingan, sehingga terdegradasi ke Divisi Segunda.
Barcelona mendominasi pertandingan dengan 82 persen penguasaan bola dengan memiliki 24 peluang yang tujuh di antaranya tepat sasaran.
Meskipun begitu, Valladolid unggul lebih dulu pada menit keenam lewat gol Ivan Sanchez.
Baca Juga: Barcelona Juara Copa del Rey Usai Menang Lawan Real Madrid
Tertinggal 0-1, Barcelona meningkatkan intensitas serangan, namun hingga turun minum skor 1-0 untuk Valladolid bertahan.
Babak kedua, pelatih Barcelona Hansi Flick memasukkan Raphinha dan Frenkie de Jong menggantikan Ansu Fati serta Pedri.
Pergantian ini membuahkan hasil pada menit ke-54 melalui gol yang dicetak Raphinha setelah menyambar bola rebound di batas kotak penalti Valladolid sehingga skor berubah 1-1.
Enam menit kemudian, Barcelona berbalik unggul 2-1 setelah umpan Gerard Martin disambut oleh Fermin Lopez pada menit ke-60.
Barcelona beberapa kali melancarkan serangan ke lini pertahanan Valladolid, namun hingga peluit panjang dibunyikan skor 2-1 untuk Blaugrana bertahan.
Susunan pemain
Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol 2024/2025: Real Madrid Lawan Celta Vigo, Real Valladolid Lawan Barcelona
Real Valladolid: Andre Ferreira; Antonio Candela, Eray Comert, Cenk Ozkacar, Adam Aznou; Stanko Juric (Mario Martin 85'); Anuar (Amath Ndiaye 64'), Ivan Sanchez (Chuki 73'), Selim Amallah (florian Grillitsch 73'), Raul Moro; Mamadou Sylia (Juanmi Latasa 64').
Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Gerard Martin, Andreas Christensen, Ronald Araujo, Hector Fort; Gavi (Eric Garcia 79'), Pedri (Frenkie De Jong 46'); Ansu Fati (Raphinha 46'), Fermin Lopez, Dani Rodriguez (lamine Yamal 38'); Pau Victor (Dani Olmo 62').***