Pelatih Nova Arianto Akan Persiapkan Peta Jalan Menuju Piala Dunia U17
- Penulis : Wahyu Husain
- Selasa, 15 April 2025 08:56 WIB

ORBITINDONESIA.COM - Pelatih Nova Arianto akan mempersiapkan peta jalan (road map) sebagai bagian dari persiapan Timnas Indonesia menuju Piala Dunia U17 2025 Qatar, November.
Langkah Indonesia di Piala Asia U17 terhenti di perempat final, setelah mereka kalah 0-6 melawan Korea Utara di Jeddah, Saudi Arabia, pada Senin malam.
Meski demikian, Timnas Indonesia sudah lolos ke Piala Dunia U17.
Baca Juga: Timnas Indonesia Akan Melawan Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U17 Senin Pekan Depan
“Kami akan lihat road map-nya seperti apa dan kami sampaikan kepada PSSI,” kata Pelatih Nova dikutip dari rekaman audio yang diterima wartawan, Selasa.
Kalah 0-6 melawan Korea Utara adalah satu-satunya kekalahan Timnas Indonesia sepanjang mengikuti Piala Asia U17 2025.
Di fase grup, Indonesia menang 1-0 melawan Korea Selatan, menang 4-1 melawan Yaman, dan menang 2-0 melawan Afghanistan.
Baca Juga: Timnas Indonesia Dirujak Korea Utara, Inilah Semifinalis Piala Asia U17 2025
“Secara garis besarnya saya bisa melihat mental pemain sangat luar biasa ya,” kata Nova.***