Polisi Tetapkan Empat Tersangka Kasus Mafia Tanah yang Libatkan Nirina Zubir, 1 Masih Buron
- Penulis : Dimas Anugerah Wicaksono
- Rabu, 13 Juli 2022 20:41 WIB
ORBITINDONESIA - Kasus mafia tanah dengan korban artis Nirina Zubir terus diusut Polda Metro Jaya.
Terbaru, Polda Metro Jaya menetapkan empat tersangka dalam kasus mafia tanah yang merugikan Nirina Zubir.
Kabar penetapan empat tersangka kasus mafia tanah dengan korban Nirina Zubir tersebut sebagaimana dilansir Orbit Indonesia dari PMJ News, Rabu, 13 Juli 2022.
Baca Juga: Berapa Batasan Usia Ikut Pendaftaran Bintara PK TNI AD 2022? Cek Infonya di Sini
“Berdasarkan petunjuk yang didapat dari hasil persidangan sehingga di tetapkan tiga tersangka baru dan sudah kita amankan ” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan, sebagaimana dikutip Orbit Indonesia, Rabu.
Enfra Zulpan mengungkapkan, keempat tersangka tersebut adalah MSA, RAP, AEO, dan C.
Namun, tersangka dengan inisial RAP kabur alias buron.
Baca Juga: Jadwal Seleksi Pendaftaran Bintara PK TNI AD 2022, Lengkap dengan Persyaratannya
“Kemudian satu juga akan jadi tersangka tapi dia masih masih kami cari,” ungkapnya.
RAP, lanjutnya, merupakan tersangka yang memiliki peran penting dalam kasus tersebut.
“RAP berperan membantu pembiayaan proses balik nama Sertifikat Hak Milik No. 2249/Srengseng pemegang hak atas nama Fadhlan Karim menjadi pemegang hak atas nama tersangka Riri Khasmita,” terang Zulpan.
Objek yang menjadi perkara dalam kasus mafia tanah yang melibatkan Nirina Zubir yaitu:
1.Sertifikat Hak Milik (SHM) No. 715 atas nama Ny. Cut Indria Martini, yang berlokasi di Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, dengan luas 241 m².
2.SHM No. 04041 atas nama Cendra Beti, yang berlokasi di Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, dengan luas 94 m².
Baca Juga: Baru Dibuka, Ini Pendaftaran Bintara PK TNI AD 2022, Syarat, Dokumen, dan Jadwal Tes
3.SHM No. 1164 atas nama Cendra Beti, yang berlokasi di Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, dengan luas 237 m²
4.SHM No. 2249 atas nama Fadhlan Karim, yang berlokasi di Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, dengan luas 171 m²
5.SHM No. 5774 atas nama Vinta Kurniawaty, yang berlokasi di Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, dengan luas 399 m².
6.SHM No. 5773 atas nama Nirina Radatul Jannah alias Nirina Zubir, yang berlokasi di Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat, dengan luas 357 m².
Baca Juga: Piala AFF U19: Hore, Malaysia ke Final Setelah Bantai Vietnam
Keempat tersangka akan dijerat dengan Pasal 55 KUHP dan atau Pasal 56 KUHP terhadap tindak pidana awal yaitu Pasal 263, 264, 265 KUHP dan atau Pasal 372 KUHP dan atau Pasal 3,4,5 UU RI Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang.***